Bukan pekerjaan yang mudah untuk mendapatkan beasiswa kuliah. Mulai dari tingkat persaingan yang cukup tinggi. Berbagai dokumen yang harus dipenuhi. Hingga serangkaian tes yang harus dilalui.
Tingkat persaingan tinggi tidak terlepas dari banyaknya pelajar yang menginginkan beasiswa, karena dengan mendapatkan beasiswa, mereka tidak lagi memikirkan biaya pendidikan tinggi yang jumlahnya tidaklah sedikit.
Baca Juga: Tips Hadapi Tes Ujian Tertulis Beasiswa
Ragam dokumen yang disertai berupa Ijazah dan Transkrip Nilai, kartu identitas baik KTP maupun SIM, Surat Keterangan tidak menerima beasiswa serupa dari pihak lain, dan essay beasiswa, serta lain sebagainya.
Serangkaian tes yang dilewati, mulai dari tes ujian tertulis hingga tes wawancara. Untuk tes ujian tertulis, materinya berupa TPA dan Bahasa Inggris. Namun ada beberapa beasiswa yang juga menambahkan materi ujian lainnya.
Sementara untuk tes wawancara, pelamar akan diajukan beberapa pertanyaan tentang diri sendiri dan rencana serta alasan dibalik pilihannya secara langsung. Dan ini merupakan tahapan terakhir dari serangkaian panjang seleksi beasiswa kuliah.
Tidak sedikit yang harus menerima kenyataan bahwa dirinya dinyatakan tidak lolos pada tahap wawancara. Pasalnya, situasi berhadapan langsung dengan pihak penyedia beasiswa bukanlah situasi yang mudah untuk dilewati begitu saja. Terlebih lagi diajukan pertanyaan yang sebelumnya tidak ada kisi-kisinya. Perasaan deg-deg an, takut, dan cemas terbalut menjadi satu.
Lantas, bagaimana caranya untuk melewati tes wawancara beasiswa dengan baik hingga pada akhirnya dinyatakan lolos dan berhak dibiayai akan pendidikannya? Berikut 3 langkah mudah hadapi wawancara beasiswa kuliah.
1. Mencari Informasi Seputar Pertanyaan Beasiswa Kuliah
Langkah mudah pertama untuk menghadapi tes wawancara adalah dengan mencari informasi seputar pertanyaan beasiswa kuliah. Bukan hal yang sulit untuk melakukan langkah awal ini, mengingat kini adalah eranya keterbukaan.
Maksimalkan smartphone untuk mencari informasi yang diinginkan. Ketik kata kunci di mesin pencarian seperti Google, dan dalam sekejap banyak website yang menyediakan konten akan bermunculan.
Pertanyaan-pertanyaan umum yang seringkali diajukan oleh pihak penyedia beasiswa diantaranya mengapa memilih jurusan ini, apa alasan memilih universitas ini, apa rencana kedepan setelah lulus, dan lain sebagainya.
Dengan demikian, ketika menjalani tes wawancara, tidak terlalu kaget akan pertanyaan yang diajukan dan tentu saja membantu mempersiapkan diri lebih baik. Namun penting juga untuk diingat bahwa akan ada pertanyaan khusus yang mungkin tidak ditemukan di dunia internet ketika mencari informasi seputar pertanyaan umum beasiswa.
2. Perhatikan Cara Bersikap Dalam Wawancara Beasiswa
Pada dasarnya, tes wawancara beasiswa bukan hanya tentang diri sendiri dan rencana serta tujuan hidup si pelamar, tetapi lebih dari itu. Sangat penting untuk memperhatikan cara bersikap ketika wawancara berlangsung.
Cara bersikap yang dimaksud mulai dari non-verbal communication, eye-contact, cara duduk hingga cara menjawab, dan lain sebagainya. Ini menjadi penting untuk diperhatikan karena akan mempengaruhi impression kepada interviwer.
3. Ajak Teman Untuk Jadi Pewawancara Beasiswa
Dan langkah terakhir supaya tes wawancara beasiswa berjalan lancar dan sukses adalah dengan meminta bantuan kepada teman atau kerabat bahkan bisa juga keluarga untuk sebagai pihak pewawancara.
Langkah ini jauh lebih optimal dibandingkan latihan sendiri di depan cermin. Karena dengan latihan seperti situasi yang sebenarnya ketika wawancara beasiswa kuliah, maka akan lebih siap untuk menghadapi situsi yang sesungguhnya nanti.
Di era modern seperti sekarang ini, sudah banyak forum-forum atau kelompok online yang menjadi perkumpulan para pejuang beasiswa. Disarankan untuk bergabung dengan mereka karena bisa mendapatkan teman dan pengalaman serta saran.
Siapa yang tidak ingin kuliah dibayarin alias gratis? Pastinya ingin bukan mengenyam pendidikan tinggi tanpa perlu lagi memikirkan biayanya yang mahal? Apalagi kalau ada tambahan uang saku? Langsung saja download aplikasi goKampus di Google Play Store dan App Store sekarang juga! Pendaftaran kuliah bisa dilakukan dengan mudah dan hemat, beasiswa hingga 20 juta per semester dan informasi seputar dunia perkuliahan lainnya. Diantaranya acara kampus, kerja magang, hingga dana pendidikan.