selamat hari kartini ucapan hari kartini
Tips Belajar

Selamat Hari Kartini, Intip Ucapan Hari Kartini yang Menginspirasi!

Selamat Hari Kartini! Yup, tiap 21 April, kita sebagai warga negara Indonesia memperingati Hari Kartini. Berkat pemikiran dan perjuangan Raden Ajeng Kartini, perempuan lebih berani memperjuangkan kesetaraan dalam hal apapun, percaya diri dalam berkarya serta mengambil peran dalam segala aspek kehidupan. Oleh karena itu, untuk merayakan Hari Kartini, kamu bisa memberikan ucapan Hari Kartini kepada perempuan hebat yang kamu kenal. Yuk, rayakan Hari Kartini dengan ucapan yang menginspirasi dan penuh makna!

Ucapan Hari Kartini Selain Selamat Hari Kartini

Selain mengucapkan “Selamat Hari Kartini”, kamu juga memberikan ucapan berikut ini supaya gak membosankan. Apa sajakah itu?

  1. Untuk semua perempuan yang telah berjuang sejauh ini, kalian hebat! Terima kasih telah berjuang dan menginspirasi layaknya Kartini!
  2. Gak ada yang lebih membanggakan daripada perempuan yang saling mendukung satu sama lain untuk perubahan dan kemajuan.
  3. Teruslah berkarya perempuan Indonesia. Jiwa Kartini ada dalam hati kita.
  4. “Bukanlah laki-laki yang ingin perempuan lawan. Pendapat yang kolot dan adat yang usanglah yang hendak kami lawan.” – Raden Ajeng Kartini.
  5. Jangan menyerah kalau kamu ingin tetap mencoba. Jangan biarkan diri kamu kalah dengan rasa menyerah.
  6. Tak perlu takut menjadi perempuan mandiri. Lebih baik berdiri di kaki sendiri.
  7. Teruslah bermimpi. Jangan hiraukan apapun yang mengganggu tekadmu. Jangan biarkan ucapan orang lain menggoyahkan semangatmu untuk bermimpi.
  8. “Untuk semua perempuan, jangan pernah ragu pada diri sendiri. Kamu kuat, berharga dan berhak untuk mengejar dan mencapai mimpimu sendiri.” – Hillary Clinton.
  9. Majulah perempuan Indonesia! Kita mau dan mampu membuat perubahan.
  10. Jangan biarkan hal buruk mengganggu mimpimu. Tetap semangat dan jadilah perempuan hebat seperti Kartini!
  11. Kejar mimpi dan cita-cita setinggi-tingginya. Tekad yang kuat adalah kunci sukses.
  12. “Perempuan jangan pernah takut untuk menjadi pintar” – Emma Watson.
  13. Tak ada yang lebih membahagiakan melihat perempuan saling mendukung perempuan.
  14. Untuk perempuan hebat di mana pun, tetaplah menjadi pelita!
  15. “Hingga kapanpun, kemajuan perempuan merupakan faktor penting dalam peradaban bangsa.” – Raden Ajeng Kartini.

Itulah kumpulan ucapan Hari Kartini yang menginspirasi dan penuh makna. Gak hanya mengirimkan ucapan Hari Kartini ini ke perempuan hebat yang kamu kenal, tapi kamu juga bisa membuat ucapan sebagai status atau caption di media sosial. Selamat Hari Kartini!

Baca Juga: Ini Beda Ucapan Menyambut Ramadhan di Setiap Negara!

Oh iya, kalau kamu masih cari-cari informasi seputar kampus favorit dan jurusan yang kamu minati, carinya di goKampus saja! Daftar kuliah pake aplikasi goKampus, tinggal upload rapor, 1 jam diterima! Tertarik? Klik di sini.

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *