gaji business development
Tips Belajar

Gaji Business Development dan Potensi Jenjang Kariernya! Menjanjikan Gak Sih?

Hayo, siapa di sini yang lagi rajin mengintip lowongan kerja? Coba kamu ketik peluang kerja sebagai business development deh. Mulai banyak perusahaan yang membutuhkan loh! Soalnya, posisi ini memang sangat dibutuhkan. Kok bisa seantusias itu? Memangnya berapa sih gaji seorang business development? Terus jenjang kariernya gimana? Yuk kita bahas.

Sebagai business development, kamu harus mampu mengembangkan banyak strategi untuk urusan bisnis perusahaan. Soalnya, tujuan dari business development adalah meningkatkan nilai jangka panjang suatu perusahaan yang bisa berupa keuntungan uang, citra perusahaan, brand awareness, hingga perkembangan kerja sama dengan mitra lain.

Dengan tuntutan dan tujuan tersebut, seorang business development akan memperoleh gaji yang baik. Masalah gaji ini pula yang kerap jadi pertimbangan seseorang bersedia menjadi business development.

Gaji Business Development

Di Indonesia, rata-rata gaji business development berkisar Rp78 juta per tahun atau setara dengan Rp40 ribu per jam. Apabila dihitung per bulan, kamu dapat memperoleh sekitar Rp6,5 juta. Untuk angka ini, posisimu masih dihitung sebagai business development pemula. Namun ada juga perusahaan yang memasang gaji sedikit di bawah rata-rata untuk posisi business development pemula.

Sementara, rata-rata gaji business development yang telah memiliki jam terbang tinggi berkisar Rp132 juta per tahun atau sekitar Rp11 juta per bulan. Untuk besaran ini, tentu kamu bisa juga melakukan negosiasi ulang dengan perusahaan terkait agar memperoleh gaji yang kamu inginkan. Dengan catatan, kamu bisa membuktikan bahwa kamu layak dengan jumlah gaji yang kamu tawarkan. Bukti ini bisa berupa jam terbang, lama bekerja, kinerja, dan keberhasilan kamu mengeksekusi strategi di perusahaan sebelumnya.

Sekali lagi, besaran gaji business development ini juga merupakan rata-rata ya. Semua tergantung pada perusahaan yang menjadi pilihanmu bekerja dan berapa lama pengalamanmu. Semakin besar perusahaan tempatmu bekerja, semakin besar pula rentang penghasilan yang bisa kamu dapatkan. Begitu pun semakin lama kamu bekerja, semakin besar penghasilan yang bisa kamu dapatkan.

Jenjang Kariernya Juga Oke!

Bagi kamu yang sudah mantap untuk menjadi seorang business development, perlu kamu tahu bahwa ada jenjang karier yang harus dilalui dulu sebelum mencapai puncak tertinggi, yaitu menjadi business development manager. Posisi ini gajinya terbilang fantastis loh, sekitar Rp25 juta hingga Rp40 juta per bulan!

Namun, sebelum mencapai ke sana kamu harus melewati beberapa fase menjadi:

1. Business Development Representative 

Ini merupakan posisi entry level yang cakupannya menganalisis terkait cara mengembangkan perusahaan melalui riset pasar dan pelanggan.

2. Business Development Senior/ Coordinator

Posisi ini mulai bertanggung jawab untuk memimpin tim business development, memenuhi syarat penjualan, dan mengawasi semua aspek yang berhubungan dengan saluran penjualan.

3. Head Of Business Development/Manager 

Nah, untuk jabatan ini fokusnya ada pada pengambilan keputusan strategis sekaligus melacak tujuan perusahaan di tingkat yang lebih tinggi.

Gimana? Mulai termotivasi? 

Tapi ingat ya, untuk dapat sampai ke titik tersebut tentunya tidak mudah. Kamu perlu menguasai kemampuan tertentu untuk bisa sukses menjadi seorang business development. Minimal kamu harus memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik, terampil dalam bidang marketing dan mempromosikan produk, jeli dalam menganalisis data, dan membidik keuntungan dari investasi perusahaan. Oh iya, kamu juga harus berwawasan luas, mudah beradaptasi, serta mampu mengatur anggaran keuangan ya.

Gimana guys? Kamu tertarik untuk menjadi seorang business development tapi skill dan wawasan terasa masih kurang? Tenang, kamu bisa upgrade diri dengan mulai mengasah kemampuan di bidang bisnis dengan ikutan kelas online “Cepat Cakap Inggris untuk Teknik Penjualan dan Bisnis” bersertifikat siap kerja yang bisa kamu lihat di link ini.

Selain kelas barusan, kamu juga bisa memilih kelas-kelas online lainnya sesuai minat dan kebutuhan kamu loh. goKampus merekomendasikan 10 kelas terbaik berdasarkan kebutuhan skill yang paling dibutuhkan industri sekarang-sekarang ini. Ada diskon hingga 60% dan kelas gratisnya juga loh. Yuk, #LearnBetterGoFaster dengan klik linknya di sini.

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *