Salah satu cara untuk mempromosikan jasa dan produk, seperti makanan, minuman, teknologi, dan sebagainya adalah melalui iklan. Nah, ngomongin soal iklan, pernahkah kamu melihat iklan produk yang tak terlupakan dan unik? Ada beragam contoh iklan produk yang mungkin sudah gak asing di telinga kita dan kerap kita temui. Yuk, kepoin serba-serba seputar iklan beserta contohnya di artikel ini!
Pengertian Iklan
Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), iklan memiliki dua arti, yang pertama adalah pemberitahuan kepada khalayak mengenai barang atau jasa yang dijual, tertera di media massa, seperti surat kabar dan majalah atau di tempat umum. Sementara, definisi iklan yang kedua adalah berita pesanan untuk mendorong, membujuk khalayak ramai agar tertarik pada barang dan jasa yang ditawarkan.
Dari pengertian tersebut dapat kita simpulkan bahwa iklan produk merupakan cara yang penjual atau pemilik i gunakan untuk menyampaikan pesan atau mempromosikan produknya terhadap masyarakat melalui berbagai media, seperti televisi, majalah, poster, radio, media sosial, dan sebagainya.
Selain itu, menurut Widyastuti (2017) dalam buku Komunikasi Pemasaran (2021) terdapat 5 fungsi iklan:
- Memengaruhi konsumen agar mau mencoba atau menggunakan barang dan jasa pada iklan.
- Membuat konsumen terus mengingat produk sehingga ketertarikan untuk mencoba barang atau jasa meningkat.
- Memberikan nilai tambah suatu barang dan jasa. Misalnya, iklan yang pengemasannya elegan melebihi kompetitornya bisa memengaruhi persepsi konsumen.
- Menjadi pendamping atau wakil perusahaan untuk mengutarakan pesan-pesan apa saja yang mau perusahaan sampaikan dari barang atau jasa tersebut.
- Memberikan kepuasan yang sesuai dengan keinginan konsumen atas suatu hal terkait barang dan jasa.
Contoh Iklan Produk yang Sering Kita Temui
Setelah memahami pengertian iklan beserta fungsinya, kamu mungkin sudah tahu beberapa iklan produk berikut ini!
1. Contoh Iklan Produk Indomie
Siapa yang gak tahu Indomie? Mi instan yang satu ini menjadi primadona di seluruh dunia, terlebih di Indonesia. Indomie terkenal dengan jingle dan tagline “Indomie Seleraku”. Salah satu contoh iklan produk yang menarik dari Indomie adalah saat datangnya bulan puasa. Kemasan Indomie saat bulan puasa menampilkan piring kosong. Tentunya iklan ini mampu menarik perhatian konsumen.
2. Teh Botol Sosro
Teh Botol Sosro adalah salah satu produk teh kemasan yang terkenal di Indonesia. Produk minuman yang satu ini memiliki tagline yang tak asing lagi di telinga konsumen. Kamu tentu sudah sering mendengar tagline “Apapun Makanannya, Minumnya Teh Botol Sosro”, bukan? Iklan produk ini juga menjelaskan bahwa teh kemasan produk ini menggunakan 100% teh dan gula asli.
3. Sprite
Salah satu minuman bersoda yang sering kita jumpai adalah Sprite. Iklan Sprite mencoba mengajak konsumennya untuk membayangkan kesegaran sebotol Sprite yang dingin dan menggoda. Adapun tagline dari produk ini, yaitu “Nyatanya Nyegerin”. Kamu tentu sudah gak asing lagi, kan?
4. KFC
Siapa yang gak tahu makanan ini? Yup, hampir setiap orang gak bisa menolak renyahnya Kentucky Fried Chicken (KFC). Dalam iklannya, ayam KFC terlihat menggunakan banyak bumbu dan rempah-rempah. KFC juga melalui iklannya menjanjikan cita rasa ayam yang luar biasa. Hal ini sesuai dengan tagline-nya “Jagonya Ayam”.
Baca Juga: Bagaimana Cara Membuat Facebook Ads? Ini Panduan Lengkapnya
Itulah penjelasan dan contoh dari iklan produk. Oh iya, kamu tertarik ambil kuliah jurusan advertising? Kamu bisa memilih universitas yang menyediakan jurusan tata boga di Direktori Jurusan di sini. Kamu juga bisa memilih universitas, jurusan favorit, hingga program beasiswa di goKampus. Daftar kuliah di goKampus, cukup upload rapor, 1 jam diterima! Gak percaya? Cek selengkapnya instant approval di sini.