sertifikat kompetensi
Tips Belajar

Cara Mudah Mendapatkan Pekerjaan Dengan Sertifikat Kompetensi! Cari Tahu Yuk

Di era modern sekarang ini, persaingan di bidang industri apapun sangat ketat sehingga kita sulit mendapat pekerjaan. Nah, sertifikat kompetensi bisa jadi andalan kamu untuk mendapat pekerjaan idaman nih. 

Sertifikat kompetensi merupakan sebuah pengakuan terhadap seseorang yang namanya tertera di dalamnya bahwa orang tersebut memiliki keterampilan yang sesuai dengan standar kompetensi kerja tertentu.

Tentu saja, sertifikasi gak asal dibuat oleh sembarang orang. Ada lembaga yang merilis sertifikasi kerja yaitu Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP), yang sudah memiliki akreditasi Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP). Inilah dua manfaat sertifikat kompetensi untuk masa depanmu.

Andalan Untuk Mendapat Pekerjaan

Dalam era modern, persaingan di bidang industri apapun sangat ketat. Nah, sertifikat kompetensi bisa jadi andalan kamu untuk mendapat pekerjaan impian. 

Misalnya, Adit mengikuti pelatihan teknik dan jaringan komputer di sebuah kursus online. Selesai kursus, Adit mendapat sertifikat yang menyatakan bahwa ia kompeten di bidang teknik dan jaringan komputer.

Artinya, kredibilitas Adit di bidang teknik dan jaringan komputer mendapatkan pengakuan. Ketika ia melamar pekerjaan, sertifikat itu bisa ia lampirkan pada curriculum vitae (CV/riwayat hidup) sehingga Adit memiliki keunggulan tersendiri di mata perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja di bidang teknik dan jaringan komputer.

Bahkan, ada kemungkinan perusahaan lebih percaya pada seorang lulusan SMA yang memiliki sertifikat di bidang tertentu dibanding lulusan universitas tapi kemampuannya sama sekali belum teruji.

Sertifikat Kompetensi Bisa Menambah Skill Loh!

Pekerjaan tertentu membutuhkan tenaga kerja yang kompeten, bukan sekadar mahasiswa fresh graduate dengan nilai tinggi. Misalnya, kamu kuliah di Jurusan Teknik Mesin. Kamu memang mempelajari berbagai teori tentang mesin, cara kerja mesin, dan sebagainya. Lalu, tentu saja ada praktikum agar mahasiswa mengetahui cara kerja mesin di dunia nyata, secara garis besarnya.

Namun, jika kamu mau masuk ke bengkel mobil sebagai supervisor teknisi, mungkin kamu harus memiliki sertifikat tersebut yang menjadi bukti bahwa kamu benar-benar mendalami cara kerja mesin, terutama mesin mobil. 

Dengan mengikuti kursus dan mendapatkan sertifikat di bidang tertentu, nantinya pekerjaanmu akan lebih mudah karena kamu pernah mempelajari bidang tersebut secara langsung. 

Gimana? Tergoda untuk memiliki sertifikat kompetensi yang bonafide? Kamu dapat ikut kelas bersertifikasi yang oke banget di goKampus! Apalagi goKampus bekerja sama dengan berbagai universitas dan perusahaan top dunia yang bisa bikin jalan karirmu makin cerah!

Yuk, upgrade skill dan tambah wawasanmu dengan belajar gratis di goKampus. Kamu bisa pilih kelas yang cocok buat kebutuhan industri kerja saat ini! Buruan daftar kelas dan belajar gratis. Cek di sini!

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *