Untuk kamu semua yang ingin ikut organisasi mahasiswa di kampus, pasti penasaran dong apa saja sih pertanyaan yang bakal para senior tanyakan saat interview organisasi? Kira-kira gimana sih cara menjawabnya? Nah, pas banget nih, goKampus akan kasih kamu bocoran 5 pertanyaan klise waktu interview organisasi yang paling sering para senior tanyakan. Yuk, cek satu per satu di artikel ini!
5 Pertanyaan Klise Waktu Interview Organisasi
1. Apa alasan kamu masuk organisasi ini?
Pertanyaan pertama ini pasti kamu udah familier banget nih dan akan selalu para senior tanyakan. Jawaban dari pertanyaan ini akan jadi pertimbangan buat mereka. Sebisa mungkin, gunakan alasan yang jelas, ya! Jangan hanya menjawab “karena suka” atau “karena lagi buka pendaftaran”. Wah, pasti gak akan berakhir baik jika kamu menjawab seperti itu.
2. Apa kelebihan dan kelemahan kamu?
Pertanyaan kedua ini cukup menjebak karena terkadang kalau kamu gak bisa merangkai kata-kata dengan baik, bisa timbul prasangka lain. Misalnya, waktu kamu menyebutkan kelebihanmu, para senior mungkin menganggapmu sombong atau arogan kalau salah ngomong. Tipsnya, ceritakan kelebihan dan kekurangan diri secara jujur dan jangan lupa untuk berikan solusi dari kekuranganmu.
3. Sebutkan apa saja yang kamu tahu tentang organisasi ini?
Nah, pertanyaan ini untuk melihat seberapa jauh kamu mengenal dan mencari tahu tentang organisasi yang kamu daftar. Penting banget untuk mencari tahu dan riset lebih dulu tentang organisasi yang kamu tuju. Semakin banyak kamu tahu, semakin mudah kamu menjawab berbagai pertanyaan tentang organisasi tersebut.
4. Siap pulang malam gak?
Kamu gak perlu kaget jika mendapat pertanyaan seperti ini. Biasanya pertanyaan ini buat mengukur komitmen kamu jika sudah bergabung dengan organisasi ini. Biasanya di setiap organisasi pasti akan banyak rapat dan kegiatan yang membuatmu harus pulang malam. Tips menjawabnya, kamu harus jujur aja apakah kamu ada batasan untuk pulang malam jika tinggal di rumah bersama orang tua. Hal ini perlu kamu jelaskan agar bisa seimbang antara kesibukan di kampus dan peraturan di rumah.
5. Apa kontribusi yang bisa kamu beri kalau sudah bergabung di organisasi ini?
Biasanya pertanyaan ini menjadi pertanyaan penutup sekaligus kesempatan kamu untuk memberikan closing statement kepada senior yang mewawancaraimu agar lebih meyakinkan kalau kamu benar-benar punya niat dan semangat yang tinggi untuk bergabung di organisasi tersebut. Usahakan kamu memberikan alasan yang jelas seperti ide-ide kamu, visi misi yang mau kamu bawa untuk organisasi tersebut!
Baca Juga : Mau Jadi Presenter TV? Yuk Kuliah Jurusan Jurnalistik!
Itulah pertanyaan klise waktu interview organisasi yang paling sering para senior tanyakan. Sudah siap belum untuk interview organisasi setelah membaca artikel ini? Semoga artikel dari goKampus bermanfaat untuk kamu, ya!
Oh iya, selain mempersiapkan diri untuk interview organisasi, kamu juga perlu memahami pentingnya kecerdasan emosional di tempat kerja nanti, apalagi setelah kamu lulus kuliah. Kamu bisa ikutan kelas Emotional Intelligence in Workspace di sini atau explore beragam kelas di sini.
Jangan lupa juga download aplikasi goKampus di Google Play dan App Store karena ada banyak banget informasi tentang dunia perkuliahan. Bareng goKampus, semua #PastiBisaKuliah.