Keputusan untuk melanjutkan kuliah memang bukanlah keputusan yang mudah. Banyak hal yang harus menjadi pertimbangan, salah satunya biaya. Untuk itu, beasiswa menjadi salah satu pilihan terbaik untuk meringankan biaya kuliah. Sebelum mengajukan beasiswa, kenali dulu jenis beasiswa kuliah berdasarkan sumber pembiayaan agar kamu tidak salah dalam mengambil langkah.
Bukan menjadi rahasia umum lagi bahwa melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi membutuhkan dana yang jumlahnya tidak sedikit. Tidak heran pula, banyak di antara teman-teman kamu yang memutuskan untuk langsung terjun ke dunia kerja, terlebih lagi bagi mereka lulusan SMK.
Baca Juga: Kata Siapa Meraih Beasiswa Kuliah Itu Sulit? Ini Triknya!
Masih banyak di antara para lulusan SMA dan sederajatnya yang bingung dengan permasalahan ini, biaya kuliah. Sebagian dari mereka mulai memikirkan untuk tidak ingin kembali membebankan orang tua. Bukan berarti pula mereka yang dibiayai orang tuanya tidak memikirkan hal serupa.
Banyak perdebatan di luar sana bahwa orang tua masih memiliki kewajiban kepada anaknya untuk membiayai pendidikan setidaknya hingga lulus sarjana. Tapi seperti diketahui bersama, bahwa perekonomian keluarga di Indonesia sebagian besar masih berada di kelas menengah ke bawah.
Namun, terlepas dari perdebatan tersebut, sudah sepatutnya kita sebagai generasi penerus untuk terus berusaha meningkatkan segala kemampuan yang kita miliki. Tujuannya jelas, tidak hanya untuk menjadi bagian dari peradaban, tetapi juga mensejahterakan hidup kita dan lingkungan sekitar.
Kabar baiknya adalah bahwa banyak sekali di luar sana program-program beasiswa yang tersedia. Ini artinya, kesempatan untuk kuliah menjadi terbuka lebar. Sebelum kamu mengajukan beasiswa, yuk lebih dulu kenali jenis beasiswa berdasarkan sumber pembiayaan.
Jenis Beasiswa dari Pemerintah
Pemerintah sebagai penyelenggara negara tentu saja memiliki tanggung jawab besar untuk mensejahterakan rakyatnya. Hal itu ditunjukkan dengan ragam beasiswa yang mereka sediakan. Ini jenis beasiswa berdasarkan sumber pembiayaan pertama yang tidak boleh kamu lewatkan begitu saja.
Berbagai lembaga dan kementerian pemerintah menyediakan program beasiswa yang tidak hanya diperuntukkan bagi para karyawannya, tetapi juga terbuka untuk umum. Salah satunya adalah beasiswa LPDP yang berasal dari Kementerian Keuangan. Ini menjadi program beasiswa yang paling terkenal di kalangan pelajar di Indonesia.
Jenis Beasiswa dari Pihak Swasta
Tidak hanya pemerintah, perusahaan-perusahaan besar atau korporat di luar sana juga memiliki kesadaran tinggi akan pentingnya pendidikan. Sebagian besar beasiswa yang mereka tawarkan berupa perwujudan dari bentuk program Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan tersebut.
Program beasiswa ini juga tidak hanya ditunjukkan kepada para karyawannya, tetapi juga terbuka untuk umum. Beberapa program beasiswa dari pihak swasta yang terkenal di Indonesia adalah Beasiswa Djarum Plus, Beasiswa Tonoto Foundation, Beasiswa Chitose, dan masih banyak lainnya.
Beasiswa dari Negara Maju
Beasiswa dari negara maju menjadi jenis beasiswa berdasarkan sumber pembiayaan selanjutnya. Program beasiswa ini merupakan bentuk kerja sama eksklusif antara negara maju dengan negara berkembang dalam bentuk pendidikan dan kesejahteraan sosial.
Selain untuk menyediakan sarana dan prasana pendidikan bagi para pelajar, program beasiswa ini juga bertujuan untuk menggali potensi-potensi di negara berkembang dengan memperbanyak pusat-pusat penelitian. Beberapa program beasiswa dari negara maju diantaranya adalah Beasiswa Chevening dari Inggris, Beasiswa Fulbright dari Amerika Serikat, dan lain sebagainya.
Beasiswa dari Organisasi, Yayasan, atau Komunitas
Selain dari pemerintah, pihak swasta dan negara maju, beasiswa juga ditawarkan oleh organisasi, yayasan, atau komunitas yang peduli terhadap pendidikan. Umumnya, mereka memiliki latar belakang sosial, akademik, atau juga keagamaan.
Jenis beasiswa yang berasal dari organisasi, yayasan atau komunitas, biasanya selaras dengan nilai-nilai yang mereka junjung. Sebagai contoh, Beasiswa Habibie Center, dimana beasiswa ini merupakan komitmen alm. B. J. Habibie yang merupakan mantan Presiden RI ke-3, untuk membantu para pelajar di Indonesia dalam mewujudkan cita-cita mereka, namun terkendala biaya.
Beasiswa dari Perguruan Tinggi
Dan jenis beasiswa berdasarkan sumber pembiayaan yang kelima adalah beasiswa perguruan tinggi. Sebagai penyelenggara pendidikan, perguruan tinggi tentu juga memiliki tanggung jawab besar dalam menghadirkan bantuan kepada para mahasiswanya yang berprestasi namun terkendala biaya kuliah. Tapi, tidak sedikit juga perguruan tinggi yang menyediakan beasiswa untuk mahasiswa luar bahkan juga luar negeri.
Untuk mendapatkan beasiswa dari perguruan tinggi, tentu saja kamu harus mampu mempertahankan prestasi sebaik mungkin setiap semester-nya. Dan, bentuk dari beasiswa ini pun juga beragam, mulai dari beasiswa olahraga, beasiswa studi, hingga program pertukaran pelajar.
Oh iya, kamu bisa dapat beasiswa senilai total Rp10 miliar cukup dengan download aplikasi goKampus di Play Store atau App Store dan cek selengkapnya tentang beasiswa di sini. Dapatkan juga cashback hingga Rp500 ribu tiap kamu daftar kuliah melalui instant approval melalui aplikasi goKampus. Banyak untungnya, kan? Yuk, download!