Tips belajar daring – Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, dampak dari pandemi covid-19 ini bisa dibilang pertama kali terjadi di Indonesia, di mana menyebabkan berbagai aktivitas di berbagai sektor harus mulai melakukan segala aktivitasnya di rumah. Sama seperti kegiatan belajar mengajar, yang setiap tahunnya kegiatan belajar mengajar dilakukan di sekolah, berbeda dengan tahun ini yang mengharuskan seluruh kegiatan belajar mengajar wajib dilakukan di rumah dan semuanya melalui daring.
Belajar secara daring tentunya memiliki tantangan tersendiri, karena dianggap lebih bebas dan fleksibel, para siswa justru dituntut agar memiliki komitmen untuk bisa melakukan proses pembelajaran secara mandiri di rumah.
Pembelajaran secara daring memiliki tantangan dalam pengawasan agar para siswa terus melakukan kegiatan belajar, sehingga perangkat teknologi seperti smartphone atau laptop dan koneksi internet yang oke harus tersedia.
Nah, kalau kamu sedang mengalami kesulitan untuk beradaptasi dengan belajar daring, tenang aja guys! goKampus punya tips belajar daring untuk kalian selama pandemi nih! Cek artikel ini yuk!
1. Atur waktumu dengan tepat
Tips belajar daring yang pertama adalah atur waktu dengan baik dalam satu harimu mulai dari bangun tidur hingga tidur lagi, serta kamu juga harus menyeimbangkan waktu antara belajar dan bermain. Dengan mengatur waktumu, kamu tidak akan kewalahan dalam mengerjakan segala aktivitas.
Nah, kalau misalnya gurumu memberikan tugas, sebisa mungkin kamu harus mengerjakannya di hari yang sama. Hal ini untuk menghindari kamu mengulur-ngulur waktu yang diberikan. Mencicil tugas adalah kunci utama untuk kamu bisa tetap nyaman belajar daring loh guys.
2. Ciptakan ruangan belajar yang nyaman
Tips belajar daring yang kedua adalah kamu harus menciptakan ruangan belajar yang nyaman agar kegiatan belajar mengajar bisa berjalan lebih fokus. Meskipun hanya dilakukan di rumah aja, tentu pembelajaran daring harus dilakukan di tempat yang nyaman dan bersih nih guys.
Setelah membersihkan tempat belajar, para pelajar harus mempersiapkan segala sesuatu yang menunjang proses pembelajaran, gak hanya elektronik aja, buku catatan juga penting untuk mencatat seluruh kegiatan pembelajaran ya guys.
3. Aktif selama pembelajaran berlangsung
Tips belajar daring yang selanjutnya adalah kamu harus aktif selama kelas berlangsung meskipun hanya melalui daring aja. Meskipun belajar daring bukan pembelajaran tatap muka tapi bukan berarti kamu gak aktif selama di kelas loh ya. Menjaga komunikasi dengan guru dan teman sangat penting, karena dengan terus menjaga komunikasi, maka kamu juga gak akan kesulitan untuk memahami materi pembelajaran.
4. Belajar mengulang materi secara berkala
Tips belajar daring yang selanjutnya adalah sebisa mungkin kamu mengulang materi secara berkala karena mengerjakan tugas aja kadang gak cukup untuk bisa memahami materi pembelajaran loh. Kamu bisa coba menonton kembali video-video pembelajaran yang diberikan, mendiskusikan materi yang dipelajari, hingga membuat rangkuman dan konsep materi yang bisa membantu kamu di masa depan.
5. Refreshing itu penting!
Tips belajar daring yang selanjutnya biar gak bosan adalah refreshing! Selama mengisi waktu di sela-sela sekolah daring, kamu juga bisa menciptakan berbagai kebiasaan-kebiasaan positif seperti menyiram tanaman, membersihkan kamar, membaca buku, menulis jurnal, dan melakukan hobi lainnya yang menyenangkan loh.
Refreshing ini bisa jadi poin penting biar kamu jauh lebih produktif selama belajar. Jangan lupa untuk istirahat yang cukup dan bersenang-senang agar kamu gak jenuh selama mengikuti proses pembelajaran secara daring.
6. Temukan gaya belajarmu sendiri
Tips belajar daring yang selanjutnya adalah kamu harus bisa menemukan gaya belajarmu sendiri nih guys. Meskipun hal ini memang agak sulit dan biasanya selalu berubah-ubah, tapi kalau kamu sudah menemukan gayamu sendiri pasti semuanya akan berasa lebih mudah loh.
Sering-sering mencoba gaya belajar yang baru untuk bisa mendapatkan hasil yang maksimal. Misalnya aja kamu ingin mencoba belajar di siang hari secara tenang tanpa gangguan musik atau suara apapun, bisa juga kamu coba belajar di siang hari namun di tempat umum seperti taman/cafe biar memiliki suasana yang oke.
Tapi, bisa juga nih kalau kamu mencoba belajar di malam hari sambil mendengarkan lagu, atau menonton tutorial video, atau mungkin kamu ingin mencoba belajar setelah selesai berolahraga untuk menjaga tubuhmu dan otakmu lebih fokus untuk menyerap pelajaran. Ada banyak sekali caranya guys! Kalian bisa mencoba gaya belajar yang lain sambil mencari gaya belajar seperti apa yang cocok untuk kamu ya!
7. Menjaga fokus itu penting!
Tips belajar daring yang ketujuh adalah kamu harus fokus dengan pelajaranmu! Kalau kamu ada orang yang mudah selalu terganggu atau kamu adalah orang yang suka menunda-nunda ketika ingin belajar seperti main game dulu.
Maka, kamu harus rela untuk mematikan seluruh perangkat elektronik kamu demi mendapatkan cara belajarmu sendiri. Kamu bisa pergi ke perpustakaan untuk bisa mendapatkan suasana belajar yang kondusif agar kamu bisa lebih fokus untuk memahami pelajaran.
8. Gunakan Teknik Pomodoro
Mungkin sebagian dari kamu udah mengenal teknik pomodoro ini untuk menjaga aktivitasmu biar cara belajar efektif semakin terbukti dan semakin produktif. Buat kamu yang belum mengenal teknik pomodoro ini gampang banget. Atur timer kamu selama 25 menit dan gunakan waktu tersebut untuk belajar.
Namun, ketika timer berbunyi, gunakan waktu 5 menit untuk istirahat agar pikiranmu jauh lebih tenang dan rileks. Dan kalau 5 menit sudah berlalu, set timer 25 menit kembali dan mulai belajar lagi.
Kamu bisa mengatur waktu kamu sesuai target yang kamu inginkan, yang penting adalah kamu harus bisa mencoba on time dan produktif selama timer belum berbunyi.
9. Jangan lupa untuk olahraga dan bersosialisasi
Tips belajar daring yang selanjutnya adalah meskipun kerjaanmu dan jadwal belajarmu sangat sibuk, jangan sampai lupa untuk meluangkan waktu untuk olahraga dan bersosialisasi, karena dengan olahraga dan bersosialisasi itu akan bisa membantu otakmu menjadi sangat fokus dan kuat untuk bisa mengerjakan tugasmu.
Kamu juga bisa loh untuk bisa mengambil waktu untuk bersosialisasi bersama dengan teman-temanmu karena itu bisa membantu kamu untuk mendapatkan banyak ide yang siapa tau bisa berguna untuk proses pembelajaran mu.
10. Belajar di lingkungan yang kaya visual
Tips belajar daring yang terakhir adalah kamu bisa belajar di lingkungan yang penuh dengan visual dan gambar. Hal ini bisa membantu kamu untuk bisa menghafal jauh lebih cepat dan menjadi lebih fokus karena suasananya yang mendukung. Tempat yang memiliki banyak visual bisa membantu kamu untuk menghindari belajar di suatu tempat yang monoton, sehingga kamu gak bosan dan selalu tetap fokus.
Daftar kuliah pake aplikasi goKampus 1 jam bisa diterima!!
Gak perlu takut repot kalau daftar kuliah pake aplikasi goKampus, cuman download aplikasi goKampus bisa dapat:
1. Bisa ngeliat 400+ kampus swasta dalam dan luar negeri dalam satu aplikasi doang!
2. Daftar kuliah gak sampe 3 menit udah kelar!
3. Tinggal upload rapor,1 jam udah langsung diterima!
4. Gak cuman kita doang yang daftar kuliah, ajakin temen daftar kuliah juga bisa dapat Rp 50 ribu!
5. Banyak student promo dan event-event yang bisa kamu jelajahi!
Kamu bisa kunjungi halaman ini untuk cari informasi lebih lanjut ya. Semoga artikel dari goKampus menjawab seluruh kegalauan apa aja jurusan kuliah pilihanmu ya! Jangan lupa, download aplikasi goKampus di Google Play dan App Store, karena ada banyak banget informasi tentang dunia perkuliahan di sana! Bareng goKampus, semua #Pastibisakuliah