Keluarga Cemara merupakan salah satu properti intelektual terkenal di Indonesia. Kamu pasti setidaknya pernah dengar sinetron dan lagu temanya, kan? Kisah Keluarga Cemara berasal dari novel karya penulis terkenal Arswendo Atmowiloto. Dari novel, kisah ini berkembang jadi sinetron dan dua film layar lebar. Inilah sinopsis Keluarga Cemara, dari novel, sinetron, hingga 2 filmnya.
Novel Keluarga Cemara (1981) karya Arswendo Atmowiloto
Keluarga Cemara mengisahkan kehidupan sehari-hari Cemara/Ara bersama Abah, Ema, dan kakaknya, Euis, dan adiknya, Agil. Tadinya mereka mapan di Jakarta, tapi Abah harus menjual rumah dan harta bendanya karena orang yang ia percaya melakukan tindakan ilegal, sehingga Abah harus bertanggung jawab.
Ema, istri Abah tetap setia menemani sang suami. Begitu juga Euis. Meski si sulung sempat mengalami hidup berkecukupan, ia paham derita orangtuanya dan membantu berjualan opak bikinan ibunya. Sementara, Ara yang masih TK sudah paham keadaan keluarganya meski masih belia. Si bungsu Agil gemar bernyanyi dan kadang berkelakuan ganjil.
Meskipun miskin, Keluarga Cemara selalu berupaya untuk selalu jujur dan berbuat baik. Terutama Abah yang memiliki idealisme tinggi, meski kadang ada penentangan dari Emak dan Euis.
Baca Juga: Begini Pendaftaran UTBK dan Syaratnya agar Masuk PTN Favorit
Sinetron Keluarga Cemara (1996-2005)
Sinetron Keluarga Cemara mengisahkan keluarga pengusaha mapan yang jatuh miskin karena suatu kejadian. Untuk itu, mereka pindah rumah dari kota ke desa. Tepatnya di rumah sang ayah, panggilannya Abah (aktor Adi Kurdi) oleh istri dan ketiga anaknya.
Setelah jatuh miskin, Abah menarik becak. Sang ibu yang panggilannya Emak (pemerannya berganti-ganti dari Lia Waroka, Novia Kolopaking, hingga Anneke Putri) menjadi penjual opak. Selama berjualan, Emak mendapatkan bantuan dari tiga anak perempuannya, yaitu Euis (Cherrya Agustina Hendiawan), Ara (Anisa Fujianti), dan Agil (Puji Lestari).
Meskipun jatuh miskin, keluarga ini tetap harmonis karena mereka menyadari bahwa harta yang paling berharga adalah keluarga. Kejujuran, kerja keras, dan keceriaan adalah hal penting yang membuat mereka mampu menjalani hidup pas-pasan dengan baik. Terutama kerja keras yang kini harus mereka lakukan supaya bisa bertahan hidup.
Film Keluarga Cemara (2019), sutradara Yandy Laurens
Abah (Ringgo Agus Rahman) harus menghadapi kenyataan bahwa harta bendanya ludes akibat disita debt collector untuk membayar hutang perusahaan kakak iparnya. Bersama istrinya, Emak (Nirina Zubir) dan anak-anak mereka yaitu Euis (Adhisty Zara), dan Cemara/Ara (Widuri Putri Sasono), keluarga ini harus pindah ke rumah mendiang ayahnya Abah yang terletak di sebuah desa terpencil di Kabupaten Bogor.
Abah dan keluarga yang dulunya kaya harus beradaptasi dengan segala ketidaknyamanan yang tak pernah dialami sebelumnya. Permasalahan datang silih berganti, tetapi keluarga ini tetap bertahan dalam keadaan gegar budaya dengan prinsip “harta yang paling berharga adalah keluarga.”
Sinopsis Film Keluarga Cemara 2 (2022), sutradara Ismael Basbeth
Masalah baru menerpa Keluarga Cemara yang masing-masing punya kesibukan sendiri. Euis mulai puber. Ia mulai jatuh cinta dan ingin punya privacy sendiri. Euis pun tak ingin sekamar lagi dengan Ara, yang membuat adiknya itu menjadi kesepian.
Di sisi lain, Abah mendapat pekerjaan baru sehingga ia sibuk mengurusi pekerjaannya. Emak kerepotan karena selain mencari sampingan agar keluarganya punya pendapatan tambahan dan tabungan, Emak juga harus mengurus anak bungsu Agil (Niloufer Bahalwan). Kesibukan keluarganya membuat Ara semakin kesepian.
Itulah sinopsis novel, sinetron, dan film-film Keluarga Cemara. Kamu juga bisa kok membuat karya-karya keren seperti Keluarga Cemara. Salah satunya dengan memilih jurusan perfilman. Klik di sini untuk memilih kampus favoritmu ya!
Selain jurusan perfilman, kamu juga bisa upgrade skill untuk membuat karya-karya keren lainnya loh! Apalagi sekarang goKampus punya program Give One, Get One (GOGO) buat kamu yang mengikuti kelas online bersertifikasi! Kamu bisa memilih berbagai kelas di goKampus sesuai minat dan kebutuhanmu biar kamu makin expert. Dapatkan +1 free voucher code pada setiap transaksi berhasil dari pengguna yang mendaftar menggunakan refferal id email kamu! Penasaran? Klik di sini untuk ikutan GOGO dari goKampus dan dapatkan course gratisnya!