riset pemasaran
Kategori Kelas

Riset Pemasaran Itu Penting, Bagaimana Langkah-Langkahnya?

Bagi orang-orang terjun menangani bisnis, penting banget nih memahami kondisi bisnis, seperti apakah bisnismu sudah mencapai target perusahaan atau malah sebaliknya? Untuk melihat dan memahami kondisi bisnis, kamu perlu melakukan riset pemasaran atau marketing research. Melalui riset pemasaran, kamu dapat mengetahui masalah dan solusi yang tepat untuk mengatasi masalah tersebut hingga menentukan strategi pemasaran bisnis. Tapi, bagaimana sih cara melakukan riset ini? Yuk, cek langkah-langkahnya di artikel ini!

Apa Itu Riset Pemasaran?

Riset pemasaran adalah pengumpulan informasi terkait permasalahan yang terjadi antara perusahaan dan pelanggan. Informasi ini untuk menghasilkan, memperbaiki, mengevaluasi, memantau kinerja dan meningkatkan pemahaman pemasaran.

Riset pemasaran terbagi menjadi 2, yaitu mengidentifikasi masalah dan memecahkan masalah. Data riset ini dapat terkumpul dari berbagai sumber, yaitu responden, distribusi channel, kompetitor bisnis, dan sumber internal perusahaan. Sementara itu, objek risetnya yaitu harga, produk, alat pemasaran, distribusi dan konsumen. Tujuan riset pemasaran ialah agar kamu dapat memahami kebutuhan pelanggan, menemukan peluang untuk inovasi bisnis, meminimalkan risiko kegagalan produk dan bisnis serta memprediksi tren di masa mendatang.

Bagaimana Langkah-Langkah Marketing Research?

Mengutip dari buku Riset Pemasaran dan Konsumen Seri 1 (2018) karya Ujang Sumarwan, ada 6 langkah dalam melakukan riset pemasaran bisnis. Berikut langkah-langkahnya!

1. Definisikan dan rumuskan masalah

Kamu harus mengetahui apa yang menjadi permasalahan dalam bisnis. Proses ini agar kamu mampu memahami tujuan akhir riset pemasaran. Masalah dapat berupa hal-hal yang kamu temukan dalam menjalankan bisnis. Perumusan masalah bisa kamu lakukan dengan melakukan wawancara pada ahli industri, melakukan analisis data sekunder hingga focus group discussion. Selain dapat menghambat pertumbuhan bisnis, masalah dalam bisnis juga akan memakan banyak biaya jika gak tertangani.

2. Kembangkan pendekatan masalah

Dalam tahap ini, kamu dapat menentukan perumusan tujuan atau kerangka teori, analisis model, pertanyaan penelitian, hipotesis dan identifikasi atas faktor-faktor yang memengaruhi desain riset.

3. Susun desain penelitian

Desain penelitian berisi langkah-langkah dalam melakukan riset pemasaran. Langkah-langkah tersebut di antaranya analisis data sekunder, riset kualitatif, pengumpulan data kuantitatif (survei, observasi, eksperimen), pengukuran dan prosedur skala, desain kuesioner hingga pengambilan dan penentuan sampel.

4. Kumpulkan data

Kamu dapat menggunakan 2 sumber pengumpulan data, yaitu primer dan sekunder. Data primer adalah data yang dapat kamu peroleh secara langsung, sedangkan data sekunder bisa kamu dapatkan dari buku atau referensi lainnya. Salah satu cara pengumpulan data dapat kamu lakukan dengan melakukan wawancara. Kamu bisa melakukan wawancara secara langsung ataupun gak langsung. Wawancara langsung bisa di rumah, kantor, mall dan tempat lainnya, sedangkan wawancara gak langsung dapat melalui telepon, website, email dan sebagainya.

5. Olah dan analisis data

Tahap selanjutnya adalah melakukan analisis seluruh data dan informasi yang sudah kamu dapatkan. Pengolahan data ini bisa kamu lakukan mulai dari editing dan verifikasi data serta coding dari hasil kuesioner. Pastikan seluruh data yang kamu olah benar dan gak ada kesalahan dari proses pengambilan data.

6. Tulis dan kemukakan laporan hasil riset

Di tahap terakhir, tugasmu adalah membuat laporan dari keseluruhan hasil riset yang sudah kamu lakukan. Laporan ini dapat menjadi dasar untuk pengambilan keputusan dan evaluasi bisnis ke depannya. Laporan riset berisi simpulan, saran serta rekomendasi dari penelitian yang sudah kamu lakukan.

Baca Juga: Yuk Kenalan dengan Jurusan Pemasaran, Belajar Apa Saja Sih?

Itulah langkah-langkah riset pemasaran yang dapat kamu lakukan. Kalau kamu tertarik menggali informasi seputar marketing atau pemasaran, kamu bisa loh ikutan kelas online di goKampus! Selain mendapatkan ilmu mengenai pemasaran, kamu juga akan mendapatkan insight menarik dari pengajar. Yuk, ikutan kelasnya dengan klik di sini!

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *