dampak stres
Tips Belajar

7 Dampak Stres Bagi Kesehatan, Ternyata Berbahaya Loh!

Jangan pernah mengira dampak stres itu cuma berpengaruh pada perubahan berat badan, jerawatan, atau bawaannya suka marah-marah. Kamu harus tahu dampak stres bagi kesehatan bisa lebih buruk dari itu. Bahkan, beberapa di antaranya mungkin ada di luar perkiraan kamu.

Stres merupakan reaksi tubuh yang muncul saat seseorang menghadapi situasi yang mengancam, tertekan, dan mengalami perubahan tidak terduga. Setiap orang sangat mungkin mengalami stres. Penyebabnya bisa banyak hal. Mulai dari masalah pekerjaan, keuangan, keluarga, asmara, atau masalah-masalah lainnya. Semua masalah tersebut memicu reaksi tubuh dan pikiran, yang kemudian menekan tensi dan detak jantung meningkat. 

Nah, sebenarnya stres bersifat sementara dan tidak selalu memberikan dampak buruk. Begitu ancaman dan situasi yang menyebabkan tekanan tersebut bisa kamu lewati, maka stresnya akan hilang. Tapi lain ceritanya bila kamu tidak mampu melewati tekanan-tekanan tersebut. Dari yang awalnya hanya stres ringan, jika terus menumpuk dan bertemu tekanan-tekanan lainnya, maka bisa berubah menjadi stres berat. Soalnya, dampak stres berat itu bisa macam-macam dan mengejutkan.

Baca Juga: Cara Agar Tidak Stres, Jangan Abaikan Hal-Hal Berikut Ini!

Dampak Stres yang Gak Disangka-Sangka

1. Kadar Gula Naik

Saat stres, kandungan kortisol dan adrenalin menstimulasi hati mengeluarkan gula lebih banyak ke dalam darah untuk sumber energi. Kalau kamu gak pakai semua energi tadi, gula darah terserap kembali. Nah, gula yang gak terserap tadi bikin kadar gula darah meningkat.

2. Gangguan Sistem Pernapasan

Napas akan lebih cepat saat stres. Percepatan ini normal karena tujuannya untuk mengalirkan oksigen ke seluruh tubuh. Hal ini mungkin gak masalah bagi banyak orang. Tapi bagi kamu yang asma, hal ini bisa bahaya. Dampak stres terhadap percepatan napas atau hiperventilasi itu bisa menciptakan serangan panik.

3. Tekanan Darah Tinggi

Kalau kamu pernah mendengar orang yang stres itu suka marah-marah, itu karena dia mengalami gangguan pada sistem kardiovaskular. Sistem ini mempercepat denyut jantung. Dia juga melebarkan pembuluh darah, meningkatkan tekanan darah, dan volume darah ke seluruh tubuh. Kalau stres gak kunjung hilang, risikonya bisa hipertensi, serangan jantung, sampai stroke karena detak jantung gak konsisten. 

4. Gangguan Pencernaan

Detak jantung dan pernapasan yang lebih cepat tadi rupanya dapat mengganggu sistem pencernaan loh. Apalagi biasanya orang yang stres akan makan lebih banyak atau lebih sedikit dari normalnya. Perilaku ini bisa membuatmu mengalami heartburn alias rasa terbakar di ulu hati, naiknya asam lambung, mual, muntah, serta sakit perut. Selain itu, pergerakan makanan di usus juga terganggu sehingga kamu bisa diare. 

5. Gangguan Otot

Saat stres, umumnya otot-otot akan menegang. Jika berlangsung lama, otot yang tegang bisa menyebabkan sakit kepala, nyeri punggung, serta nyeri di seluruh tubuh.

6. Gangguan Sistem Reproduksi

Stres bisa berdampak pada terganggunya siklus menstruasi wanita. Kamu bisa mengalami haid yang tidak teratur, bahkan tidak mengalami menstruasi sama sekali. Hal ini tentu akan berpengaruh pada upaya pasangan yang sedang mengusahakan kehamilan.

Gak cuma wanita, pria pun bisa merasakan efek negatif dari stres terhadap tubuhnya. Pada pria, stres berkepanjangan dikaitkan dengan penurunan jumlah dan motilitas (pergerakan) sperma.

7. Mengurangi Imun

Saat stres, tubuh ternyata merangsang sistem imun/ kekebalan tubuh untuk bekerja. Kalau berlangsung lama, tubuh bakal melepaskan hormon kortisol yang bisa menghambat pelepasan histamin dan respon peradangan untuk melawan zat asing. Artinya, kamu jadi lebih rentan terkena penyakit, seperti influenza, flu biasa, atau penyakit infeksi lainnya. 

Beberapa dampak stres ternyata berbahaya ya? Apalagi dibiarkan berlangsung lama. Jangan biarkan stres terlalu lama ya guys. Sekarang, coba kamu mulai melatih diri agar mampu menyelesaikan setiap permasalahan yang ada. Bekali ilmu dan pengetahuan sesering mungkin. Bila perlu, sediakan waktu untuk upgrade skill lewat kelas profesional di sini.

Sekarang ikutan kelas atau kursus banyak yang online kok. Jadi kamu gak perlu repot datang ke tempat kursusnya. Kini, semua bisa kamu lakukan di goKampus! Di goKampus, kamu bisa ikut kelas online bersertifikat langsung dari universitas terkenal di Singapura, Nanyang Technological University (NTU). Ada promo dan biaya Rp700 ribuan per bulan! Jadi gak bikin stres kan? Yuk, pilih kelas favoritmu di sini.

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *