3 kegiatan pendukung beasiswa kuliah
Tips Belajar

3 Kegiatan Pendukung untuk Meraih Beasiswa Kuliah

Meraih beasiswa kuliah bukanlah pekerjaan yang mudah. Tidak sedikit yang memperjuangkan bantuan dana pendidikan tersebut untuk mewujudkan impian mereka mengenyam pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Tak heran, tingkat persaingan mendapatkan beasiswa begitu tinggi.

Meski demikian, bukan berarti menjadi alasan untuk tidak memperjuangkan beasiswa. Pasalnya, beasiswa memberikan ragam keuntungan, salah satunya adalah dapat kuliah gratis. Program beasiswa pun disediakan oleh berbagai pihak, mulai dari universitas, perusahaan swasta, hingga pemerintah melalui kementeriannya.

Baca Juga: Cara Mendapatkan LoA Untuk Beasiswa Kuliah

3 Kegiatan Pendukung untuk Meraih Beasiswa Kuliah

Untuk memperbesar peluang kamu meraih beasiswa, tidak ada salahnya untuk mengikuti salah satu dari beberapa kegiatan di luar sana. Karena pada dasarnya, kegiatan-kegiatan yang kamu ikuti merupakan tempat atau wadah untuk berbagi apa yang kamu miliki, Berbagi itu adalah ciri utama dari kontribusi.

Kontribusi merupakan kunci utama dalam mendapatkan beasiswa. Apapun program beasiswa yang kamu perjuangkan, kontribusi menjadi syarat ekplisit yang dibutuhkan. Cakupan dan bentuk kontribusi tidak terbatas, artinya kontribusi dapat berbentuk apa pun dan di mana pun.

Kegiatan di luar yang dilakukan oleh si pelamar beasiswa merupakan salah satu pertimbangan atau penilaian dalam seleksi beasiswa. Berikut ini 3 kegiatan yang mendukung kamu sekaligus memperbesar peluang untuk lolos seleksi beasiswa kuliah.

1. Komunitas

Selain untuk menyalurkan hobi dan memperluas jaringan pertemanan, bergabung dengan komunitas juga bisa sebagai wadah berkontribusi untuk persiapan dalam memperjuangkan beasiswa kuliah.

Sebaiknya, pilih komunitas yang berkaitan dengan keilmuan dan cita-cita kamu. Maksudnya, sesuaikan dengan harapan kamu di masa depan. Karena dengan begitu, akan menjadi modal yang besar untuk meraih beasiswa.

Kegiatan yang kamu ikuti dalam komunitas akan memberikan nilai tambahan dalam proses penilaian beasiswa. Hal itu sebagai bentuk pengalaman dalam mengaplikasikan keilmuan dan keterampilan yang kamu miliki. Selain itu, ada anggapan bahwa kamu telah terbiasa untuk menyelesaikan berbagai masalah.

Kamu dapat mengikuti komunitas yang sudah ada, atau apabila di daerah kamu belum ada, kamu dapat mengajak teman-teman untuk membangun komunitas yang sesuai dengan keterampilan dan keilmuan.

Membangun sebuah komunitas sendiri bersama orang lain justru dapat memberikan nilai tambahan lainnya. Karena itu artinya kamu dapat menunjukan bahwa kamu merupakan orang yang mampu bekerjasama dalam tim.

2. Kerja Part Time atau Magang

Kegiatan selain komunitas yang dapat kamu ikuti untuk memperbesar peluang meraih beasiswa kuliah adalah kerja part time atau magang. Pengalaman kerja menjadi hal yang sangat berharga bagi seorang mahasiswa.

Dengan memiliki pengalaman bekerja, itu artinya kamu telah mengaplikasikan teori-teori yang dipelajari di bangku kuliah. Selain itu, kamu juga dinilai sudah mengetahui secara langsung masalah-masalah yang sebenarnya di dalam masyarakat.

Pengalaman magang juga menjadi modal untuk kamu terjun ke dunia kerja setelah lulus kuliah, mengingat beberapa perusahaan atau lembaga lebih memilih calon karyawan yang telah memiliki pengalaman sebelumnya.

Selain itu, tentu saja kamu dianggap telah mampu berkontribusi. Dan itu menjadi nilai tambahan dalam seleksi beasiswa kuliah.

3. Volunteer

Kegiatan volunteer dapat kamu jadikan sebagai modal berharga untuk mempersiapkan diri dalam perjuangan meraih beasiswa kuliah. Ragam volunteer pun tersedia begitu banyak, mulai dari skala lokal hingga skala nasional.

Apabila kamu menjadi bagian dari volunteer skala nasional seperti Asian Games kemarin, tentu saja menjadi modal yang sangat baik. Tapi bukan berarti mengikuti volunteer di skala lokal adalah hal yang tidak baik.

Baik skala nasional maupun lokal, mengikuti kegiatan volunteer sama-sama memberikan manfaat besar. Karena paling penting untuk kamu ingat adalah manfaat yang akan kamu dapatkan dari volunteer tersebut.

Ternyata cukup banyak kan kegiatan yang bisa kamu lakukan sebagai bentuk persiapan menjalani beasiswa kuliah! Selain kegiatan-kegiatan tadi, kamu juga wajib mengasah kemampuan berkomunikasimu khususnya dalam berbahasa Inggris yang bisa kamu pelajari di kelas online goKampus!

Kenapa harus goKampus? Soalnya, kamu akan belajar bahasa Inggris secara menyenangkan dan mudah dipahami bareng lembaga kursus online terbaik yaitu Cakap. Sudah begitu, kamu akan mendapatkan sertifikat yang bisa menunjang kamu untuk mewujudkan karier yang kamu cita-citakan! Asyik kan?

Yuk, pilih dan join kelasnya! Gunakan kode voucher GOCAKAP untuk mendapatkan diskon Rp30 ribu setiap pembelian kelas minimal Rp250 ribu. Psst, kode voucher tersebut bisa kamu gunakan untuk lebih dari 1 kelas, loh. Buruan upgrade kemampuan komunikasimu dengan ikutan kelasnya di link ini.

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *