Jurusan Perjalanan di STP NHI Bandung – Sekolah Tinggi Pariwisata NHI Bandung merupakan perguruan tinggi yang menyelenggarakan program pendidikan Diploma III, Diploma IV, Strata 1 dan Magister dengan menekankan pada pencapaian keterampilan dari sebuah ilmu. Pencapaian keterampilan tersebut diperkaya dengan Praktek Kerja Nyata, Praktik Laboratorium, dan Studi Lapangan.
STP NHI Bandung berada dibawah naungan Kementerian Pariwisata. Namun secara teknis akademis dibina oleh Kementerian Pendidikan Nasional.
Baca Juga: Program Kelas Internasional STP NHI Bandung
Sebagai lembaga pendidikan tinggi milik pemerintah, STP NHI Bandung bertujuan untuk menghasilkan para tenaga profesional di bidang pariwisata dengan kepribadian Indonesia, berbudi luhur, kreatif, berjiwa wirausaha, dan berkualitas internasional.
Beragam jurusan program studi diselenggarakan oleh STP NHI Bandung. Salah satunya adalah jurusan Perjalanan. Terdapat empat jurusan program studi pada jurusan Perjalanan, yakni S1 Studi Industri Perjalanan (SIP), D4 Manajemen Bisnis Perjalanan (MBP). Dan D4 Manajemen Pengaturan Perjalanan (MPP), serta D4 Manajemen Bisnis Konvesi & Event (MBK).
S1 Studi Industri Perjalanan (SIP)
Program S1 Studi Industri Perjalanan (SIP) bertujuan untuk menghadirkan para lulusan yang mampu mengembangkan sekaligus memberikan jasa penelitian, deseminasi, dan konsultasi di bidang Industri Perjalanan.
Masa studi pada program ini adalah 8 semester, dengan beban studi sebanyak 145 SKS (Satuan Kredit Semester). Setelah berhasil menyelesaikan masa studi, gelar yang diberikan adalah Sarjana Pariwisata (S.Par).
Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) telah menetapkan akreditasi A untuk program S1 Studi Industri Perjalanan STP NHI Bandung. Dan mengenai prospek kerja dari lulusan program ini, sangatlah beragam. Dapat bekerja sebagai peneliti, birokrat, konsultan, teknokrat, hingga akademisi dalam bidang Industri Perjalanan.
D4 Manajemen Bisnis Perjalanan (MBP)
Program Diploma IV Manajemen Bisnis Perjalanan bertujuan untuk menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi dalam mengelola usaha pada bagian retail perjalanan wisata. Selain itu, juga melahirkan sumber daya manusia yang berkualitas dan memiliki daya asing internasional.
Waktu studi D4 MBP berlangsung selama 8 tahun dengan 149 SKS yang dibebankan. Sebutan yang akan diberikan untuk lulusan program ini adalah Sarjana Sain Terapan Pariwisata (S.Tr.Par). Akreditasi A telah ditetapkan oleh BAN-PT untuk program ini. Begitu juga dengan UNWTO Tedqual dan ISO.
D4 Manajemen Pengaturan Perjalanan (MPP)
Pada program D4 Manajemen Pengaturan Perjalanan (MPP), mahasiswa akan belajar tentang bagaimana cara menyusun rencana sekaligus melaksanakan program perjalanan wisata baik dalam negeri maupun untuk mendatangkan wisatawan mancanegara, dan wisatawan domestik ke luar negeri.
Tidak hanya itu, pada program ini mahasiswa juga mempelajari bagaimana cara berinovasi dalam menghadirkan produk perjalanan wisata yang unik dan kreatif. Termasuk juga di dalamnya adalah perjalanan wisata minat khusus.
Beban studi di program D4 MPP ini sebanyak 144 hingga 160 SKS dengan masa kuliah selama 8 semester. Untuk sebutan lulusannya adalah Sarjana Sain Terapan Pariwisata (S.Tr.Par). Dan telah terakreditasi A dari BAN-PT.
D4 Manajemen Bisnis Konvensi & Event (MBK)
Program studi Diploma IV (D4) Manajemen Bisnis Konvensi & Event (MBK) merupakan program yang berfokus dalam mempelajari tentang Event Management. Prodi STP NHI Bandung ini telah berhasil melahirkan para lulusan yang memiliki kompetensi dalam perencanaan dan pengelolaan sebuah event.
BAN-PT telah menetapkan akreditasi A untuk program D4 MBK. Bahkan standarisasi juga diberikan oleh UNWTO Tedqual, Asia Pacific Institute of Event Management, dan ISO. Adapun waktu kuliah program ini adalah 8 semester dengan beban studi sebanyak 144 SKS.
Itu lah beberapa program jurusan yang terdapat di kampus NHI Bandung. Dapatkan beasiswa kuliah sampai 20 juta per semester hanya tinggal download goKampus di Google Play Store dan App Store! Tidak hanya itu, urusan kampus-mu juga jadi lebih mudah. Informasi-informasi seperti promo mahasiswa, magang, dana pendidikan dan pendaftaran kuliah hingga event kampus.