Hai calon mahasiswa baru! Masa pandemi gini memang selalu bikin sulit ya… Dari ngerasain School From Home (SFH) sampai banyak yang merayakan kelulusan masa SMA-nya juga secara online. Meskipun semuanya serba sulit, tapi kamu tetep gak akan kesulitan buat nyari kampus loh karena BINUS UNIVERSITY menyelenggarakan acara BINUS Education Virtual Expo 2021.
Acara BINUS Education Virtual Expo 2021 akan diadakan dari tanggal 24 sampai dengan 27 Maret 2021, dengan teknologi yang dirancang secara mandiri dan bekerjasama dengan Lembaga/ Sekolah/ Universitas, Industri dan Pemerintah.
Untuk tema BEVE 201 kali ini akan mengambil konsep Virtual Booth dari seluruh program/ jurusan (program S1, S2, S3) & Program Non-Degree rekanan Sekolah, Industri dan Pemerintahan.
Berbagai kegiatan yang akan diselenggarakan diantaranya: Interactive Booth, Showcase, dan berbagai Talk show dengan tema seputar: Entrepreneur, Food and Beverage, Inspiratif Talk dan juga yang menariknya akan ada suguhan hiburan yang juga diadakan secara online Gak cuman itu, di BEVE 2021, kamu juga bisa loh dapatkan doorprize dan hadiah games tentunya.
Nah, harapannya nih Binus Education Virtual Expo 2021 bisa memberikan pengalaman yang baru dengan teknologi saat ini. Dengan kegiatan ini juga, BINUS hadir memberikan warna baru yang memberi kesan positif, sekaligus sebagai wadah yang terus mendukung kebutuhan dari SDM, dan dapat berguna dalam memperluas koneksi, mendapatkan informasi seputar BINUS, sehingga dapat mengembangkan potensi diri dari seluruh stakeholders untuk untuk meraih masa depan yang cemerlang.
Dijamin deh BEVE 2021 ini cocok banget untuk kamu yang ingin melanjutkan pendidikan di BINUS UNIVERSITY nih. BINUS UNIVERSITY terus berusaha untuk mewujudkan pendidikan kelas dunia melalui semangat untuk memberdayakan masyarakat.
Gak cuman itu loh, kualitas pembelajaran di BINUS UNIVERSITY gak perlu kamu ragukan lagi karena BINUS UNIVERSITY mendapatkan rating 5 Stars dari QS Stars World University Rating System atas komitmen peningkatan kualitas dalam bidang Teaching, Employability, Academic Development, Internationalization, Facilities, Social Responsibility, dan Inclusiveness.
QS Stars Rating adalah suatu sistem rating yang memungkinkan masyarakat melihat kualitas perguruan tinggi di seluruh dunia dari berbagai perspektif. Mulai dari kualitas akademik, kualitas serta serapan lulusan, hingga dampak positif yang diberikan kepada masyarakat.
Selain itu, program Online Learning B juga mendapatkan pengakuan 5 Stars. Pencapaian ini menjadikan BINUS UNIVERSITY sebagai satu-satunya Universitas di Indonesia yang mendapatkan pengakuan rating 5 Stars overall.
Pencapaian ini menambah daftar prestasi penting yang sudah dicapai sebelumnya, BINUS UNIVERSITY masuk ke dalam Top 1000 QS World University Rankings 2021, Peringkat 227 QS Asia University Rankings 2021, Top 500 QS University Rankings by Subject 2021; Computer Science and Information Systems, serta Posisi 301-500 pada QS World Graduate Employability Rankings 2020.
Gimana? Gampang banget kan caranya buat kamu untuk bisa cari informasi lebih lanjut, langsung aja ikutan Binus Education Virtual Expo 2021! Kunjungi halaman ini ya untuk pendaftaran. Jangan sampai ketinggalan. Jangan lupa juga untuk download aplikasi goKampus di Google Play dan App Store, karena ada banyak banget informasi tentang dunia perkuliahan di sana! Bareng goKampus, semua #Pastibisakuliah