al
goKampus Tips Belajar Upskill

7 Cara Berikan Motivasi Belajar Di Keluarga

Keberhasilan seorang anak dalam mengerjakan banyak hal tidak hanya ditentukan dari kemampuan akademik dan intelektualitas anak, tapi gimana caranya bisa memotivasi semangat belajar mereka. Orang tua juga harus bisa terlibat secara terus menerus jika anak ingin sukses sesuai dengan apa yang diinginkan oleh orang tua. Motivasi semangat belajar adalah kekuatan besar untuk seseorang bisa meraih sesuatu khususnya bagi seorang anak.

1. Belajar sambil bermain

Motivasi semangat belajar yang selanjutnya adalah bisa belajar sambil bermain. Cara ini adalah motivasi yang paling mudah bagi orang tua dengan membiarkan anak melakukan permainan yang mengandung muatan edukasi pembelajaran tergantung pada usianya. 

Cara belajar sambil bermain ini akan membantu anak menjadi jauh lebih rileks, senang belajar, dan orang tua pun bisa jauh lebih santai dalam mendampingi. Kamu bisa memberikan permainan edukatif pada anak sesuai dengan jenjang dan tahapan usianya, kamu harus bisa mengupayakan untuk menemukan muatan pendidikan dalam setiap permainan atau hal-hal menarik yang ada di sekitar anak.

2. Berkreasi dan berkarya

Cara motivasi semangat belajar yang selanjutnya adalah dengan berkreasi dan berkarya. Kalau kamu hanya mengajar anak belajar dengan teori atau membaca aja tentu anak akan menjadi bosan. Anak akhirnya bisa jadi jenuh, malas, dan minta berhenti belajar karena tertarik ingin melakukan permainan yang lebih kreatif.

Kamu bisa ajak anak berkreasi dan berkarya untuk bisa menghasilkan sesuatu yang lebih nyata, dan hal ini harus menggunakan tahapan praktik yang lebih jelas menggunakan perangkat tertentu yang membuat anak lebih terkesan. Gunakan alat peraga untuk membuat sesuatu yang bisa menjadi hal seru bagi anak dibandingkan hanya mendengarkan penjelasan.

3. Jangan fokus pada nilai dan hasil

Cara motivasi belajar yang ketiga adalah dengan proses untuk mengetahui sesuatu, jadi untuk kamu yang ingin membangun motivasi belajar anak, kamu jangan menargetkan hal-hal berlebihan atas kemampuan anak jika gak sesuai dengan kenyataan.

Memberi target nilai dan hasil yang tinggi pada anak yang gak memiliki kemampuan memadai hanya bisa membuat anak semakin stress dan takut kepada orang tua jadi bisa mengakibatkan malas belajar. Ajarkan kepada anak bahwa hal paling penting dalam belajar adalah proses untuk terus belajar dan mencari tahu, soal hasil dan nilai hanyalah efek dari sebuah usaha yang terus menerus.

4. Masuk Dalam Kehidupan Anak

Cara motivasi belajar yang selanjutnya adalah kamu harus bisa masuk ke dalam kehidupan anak. Ada beberapa alasan mengapa orang tua gak bisa memahami kemampuan anak karena orang tua memandang persepsi mereka sebagai orang tua.

Kamu harus bisa coba sesekali masuk ke dalam kehidupan anak dari segi berpikir dan merasakan dunia anak-anak dalam bermain. Mungkin beberapa dari kamu sering kesal saat anak terus-menerus bermain sementara mereka belum belajar. Jadi, kamu wajib banget untuk menyelami dunia anak agar bisa mengambil keputusan dan motivasi yang tepat pada anak untuk menyuruhnya belajar.

Baca Juga:Bosan Gaya Belajar Itu-Itu Aja? Ikuti Tips Belajar Ini Yuk

5. Memulai dari minat dan bakat

Cara motivasi belajar yang selanjutnya adalah kamu harus bisa menemukan minat dan bakat anak. Jadi, kalau kamu berhasil menemukan hal ini pada anak sejak dini maka kamu bisa mendorong anak untuk lebih semangat belajar dan berprestasi di bidang yang disukai anak akan semakin mudah.

Hal yang jadi masalah seringkali apa yang menjadi keinginan anak yang gak sama dengan apa menjadi keinginan orang tua. Akhirnya belajar pun jadi gak semangat, gak maksimal, dan pasti prestasi yang diraih akan jauh dari yang diharapkan.

6. Memberi dukungan sepenuhnya

Cara motivasi semangat belajar anak yang selanjutnya adalah dengan memberikan dukungan sepenuhnya. Dukungan bukan hanya terjadi setelah memasukkan anak ke sekolah terbaik, memenuhi segala fasilitas nya, namun dukungan moril adalah hal utama yang memberi motivasi tak ternilai.

7. Memberi Apresiasi

Cara motivasi semangat belajar yang selanjutnya adalah dengan memberikan apresiasi. Bukan hanya anak-anak yang butuh apresiasi, orang dewasa pun senang jika proses belajar diapresiasi.

Nah, hal ini bisa memberikan apresiasi positif terhadap keberhasilan belajar atau prestasi yang didapat. Kamu bisa memberikan berbagai apresiasi dengan caramu sendiri yang sudah kamu sepakati bersama anak sebelumnya, dan kalau bisa tetap mengedepankan kebutuhan edukasi.

Daftar kuliah pake aplikasi goKampus 1 jam bisa diterima!!

Gak perlu takut repot kalau daftar kuliah pake aplikasi goKampus, cuman download aplikasi goKampus bisa dapat:Bisa ngeliat 400+ kampus swasta dalam dan luar negeri dalam satu aplikasi doang!

1. Daftar kuliah gak sampe 3 menit udah kelar!

2. Tinggal upload rapor,1 jam udah langsung diterima!

3. Gak cuman kita doang yang daftar kuliah, ajakin temen daftar kuliah juga bisa dapat Rp 50 ribu!

4. Banyak student promo dan event-event yang bisa kamu jelajahi!

Kamu bisa loh klik halaman ini untuk cari informasi selanjutnya. Semoga artikel dari goKampus menjawab seluruh kegalauan apa aja jurusan kuliah pilihanmu ya! Jangan lupa, download aplikasi goKampus di Google Play dan App Store, karena ada banyak banget informasi tentang dunia perkuliahan di sana! Bareng goKampus, semua #Pastibisakuliah

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *