rekomendasi buku self improvement
Tips Belajar

5 Rekomendasi Buku Self Improvement agar Keluar dari Zona Nyaman

Hati-hati dengan zona nyaman! Pernahkah kamu mendengar kata-kata tersebut? Yup, kamu memang harus berhati-hati jika terus-menerus berada di zona nyaman karena kamu akan merasa bosan dengan rutinitas yang sama dan dirimu pun menjadi kurang berkembang. Sebagai anak muda, sudah seharusnya kita terus mengembangkan dan meningkatkan kualitas diri. Nah, peningkatan kualitas diri ini disebut self improvement. Banyak cara yang bisa kamu lakukan untuk meningkatkan kualitas diri kamu, seperti membaca buku tentang pengembangan diri. Apa saja sih rekomendasi buku self improvement yang gak boleh kamu lewatkan?

5 Rekomendasi Buku Self Improvement Best Seller

1. You Do You: Discovering Life through Experiments & Self Awareness oleh Fellexandro Ruby

Salah satu hal terpenting dalam hidup adalah mampu memahami diri sendiri. Namun, gak semua orang mampu merefleksikan dan mengenali lebih jauh dirinya sendiri. Buku ini dapat membantu kamu untuk menemukan dan mengenali jati dirimu dan membantumu untuk menghadapi quarter life crisis. Ada banyak pertanyaan yang mungkin tersimpan dalam benakmu, namun kamu gak tau harus mencarinya dari mana, kan? Nah, buku ini menawarkanmu melihat dunia dari sudut pandang yang berbeda dan membantumu untuk menemukan ikigai atau tujuan hidup. Ikigai adalah prinsip yang orang Jepang anut untuk menemukan kebahagiaannya sendiri dalam hidup. Kita menjadi lebih bisa menentukan arah hidup setelah membaca buku ini.

2. Filosofi Teras oleh Henry Manampiring

Buku ini merupakan salah satu rekomendasi buku self improvement yang sempat menjadi perbincangan dan beberapa kali menjadi best seller pada 2019 untuk kategori self improvement, loh. Filosofi Teras juga terpilih sebagai Book of the Year di Indonesia International Book Fair (IIBF) pada 2019. Buku ini akan membantumu untuk menjalani hidup a la filsafat stoa atau stoisisme. Henry, sang penulis memberikan gambaran dan penjelasan konsep filsafat Yunani-Romawi Kuno yang bisa kamu terapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Sehingga mentalmu menjadi lebih kuat dan percaya diri dan fokus pada hal-hal yang bisa kita kendalikan serta mengabaikan pemikiran-pemikiran negatif yang mengganggu. Pemikiran negatif hanya akan membuat hidupmu menjadi gak bahagia. Kamu juga akan melihat berbagai hal dari perspektif yang berbeda. Meskipun mengangkat konsep filsafat, namun buku ini menggunakan bahasa yang sangat sederhana, mudah kamu mengerti dan relevan dengan kehidupan sehari-hari.

3. Atomic Habits oleh James Clear

Banyak orang yang berpikir untuk mengubah dunia, maka kamu juga harus melakukan hal-hal yang besar. Tahukah kamu jika seluruh kebiasaan kecil kita setiap hari ternyata mampu memberikan pengaruh yang sangat besar di masa depan? Buku ini menjelaskan bahwa perubahan yang nyata itu berasal dari gabungan keputusan-keputusan kecil yang kamu buat setiap hari. Misalnya, kamu membiasakan diri untuk push up 2 kali dalam sehari, bangun pagi 5 menit lebih awal hingga menahan hasrat untuk menelpon. Nah, hal-hal inilah yang disebut sebagai atomic habit. Bersiaplah untuk mengikuti seluruh panduan dalam buku ini, kebiasaan dan keputusan kecilmu pun setiap harinya akan sangat berpengaruh pada hidup, karier hingga hubungan pribadimu, loh!

4. How to Think like Sherlock Holmes oleh Peter Hollins

Kamu pasti sudah gak asing dengan kejeniusan Sherlock Holmes dalam memecahkan setiap teka-teki dan masalah yang terjadi. Nah, rekomendasi buku self improvement yang satu ini akan mengajarkan kita semua metode atau teknik yang Sherlock Holmes gunakan dalam menyelesaikan kasus-kasus. Tentu metode dan teknik ini dapat kita terapkan dalam kehidupan kita yang sesungguhnya. Kamu bisa mengembangkan cara berpikir kritis, kreatif dan menjadi lebih detail melalui buku ini. Dengan begitu, kamu akan lebih mudah untuk menemukan jawaban dari masalah atau mampu menyelsaikan masalah dengan lebih mudah.

5. The Power of Habit oleh Charles Duhigg

Melaui buku ini kamu akan mempelajari alasan kebiasaan dapat terbentuk, unsur-unsur kebiasaan serta cara mengubah kebiasaan pribadi, komunitas, dan organisasi. Sang penulis membuat konsep ‘Lingkaran Kebiasaan’ yang menjelaskan bahwa kebiasaan dapat terbentuk menjadi kegiatan rutinitas yang tiap individu lakukan. Pada dasarnya, otak gak dapat mengetahui mana kebiasaan yang buruk dan baik sehingga kamu akan dibekali bagaimana cara mengontrol diri agar gak terus-menerus memiliki kebiasaan yang buruk.

Itulah berbagai rekomendasi buku self improvement bagi kamu yang gak mau terjebak di zona nyaman terus-menerus. Kira-kira buku mana yang menarik perhatianmu? Jangan-jangan sudah ada buku yang kamu baca?

Baca Juga: Rekomendasi Buku Menambah Wawasan, Kamu Sudah Baca?

Selain dengan membaca buku, kamu juga bisa upgrade diri dan tambah skill baru dengan ikutan kursus online di goKampus. Gak cuma dapat banyak insight dari pengajar berpengalaman, tapi kamu juga dapat sertifikat loh. Yuk, cari dan ikutan kelas yang kamu minat dengan klik di sini

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *