kriminologi ui
Kategori Kelas

Yuk, Kita Cegah Kejahatan Lewat Jurusan Kriminologi UI

Hai calon mahasiswa baru! Apakah kamu sudah menentukan pilihan kuliahmu? Jika kamu menyukai teka-teki, penyelidikan dan memecahkan sebuah kasus layaknya detektif, jurusan kriminologi UI bisa banget jadi salah satu pilihanmu. Karena di jurusan ini kamu akan mempelajari seputar kejahatan yang terjadi di masyarakat. Bukan hanya perampokan dan pemerkosaan aja, melainkan juga kejahatan white-collar, aksi terorisme, terkait HAM, hingga kejahatan siber. Seperti yang kamu ketahui, dalam dunia internet juga seringkali terjadi kejahatan yang mengancam pengguna internet lainnya.

Tahukah kamu kalau hanya ada 3 jurusan kriminologi di Indonesia. Salah satunya ada di Universitas Indonesia (UI). Di sini jurusan kriminologi termasuk dalam Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP). Kerennya lagi, jurusan kriminologi UI telah mendapatkan akreditasi A oleh BAN-PT loh! Nah, bagi yang masih asing dengan jurusan ini, dilansir dari website Fakultas Kriminologi Universitas Indonesia, kriminologi adalah studi yang mempelajari tentang sifat, jenis, penyebab, hingga bagaimana bentuk pengendalian dari perilaku kejahatan, penyimpangan, kenakalan, dan pelanggaran hukum.

Dalam pembelajarannya, kriminologi sendiri dibagi menjadi 4 kajian pembahasan yaitu dari sisi kejahatan, pelaku kejahatan, korban kejahatan, dan reaksi masyarakat sekitar terhadap kejahatan itu sendiri. Kalian akan diaja untuk berpikir kritis terhadap sebuah fenomena sosial. Terdapat 3 jenjang pendidikan yang ada di jurusan kriminologi UI, diantaranya sarjana, magister, dan doktoral. Universitas Indonesia menjadi satu-satunya kampus yang menyediakan program S2 dan S3 kriminologi di Indonesia loh.

Apa Saja Yang Dipelajari?

Di jurusan kriminologi UI memiliki mata kuliah yang sangat bervariasi loh. Karena ilmu kriminologi sendiri juga terhubung dengan ilmu-ilmu sosial, seperti Sosiologi, Antropologi, Politik, Filsafat, Psikologi dan juga Hukum. Makanya kamu disarankan mempelajari semua ilmu-ilmu ini, agar bisa lebih memahami kejatahan dari berbagai macam sudut pandang. Terdapat 3 konsentrasi peminatan di jurusan kriminologi UI, yaitu Penegakan Hukum, Jurnalistik, dan Kejahatan Transnasional. Daripada semakin penasaran, langsung aja yuk kita lihat mata kuliah apa saja yang dipelajari di jurusan kriminologi UI.

Jurusan kriminologi UI memiliki 146 SKS, yang di dalamnya terdapat mata kuliah wajib universitas, wajib fakultas, wajib rumpun ilmu sosial dan humaniora, wajib program studi, dan pilihan bebas sesuai dengan peminatanmu.

Baca Juga: Prospek Kerja Lulusan Kriminologi! Ternyata Menjanjikan

Daftar Mata Kuliah Kriminologi UI

Semester 1Semester 2
1. MPKT A
2. MPK Seni – Olah Raga
3. MPK Agama
4. Pengantar Ilmu Politik
5. Pengantar Sosiologi
6. Pengantar Kriminologi
7. Penulisan dan Presentasi Ilmiah
8. Pengantar Antropologi
1. MPKT B
2. MPKT Bahasa Inggris
3. Pengantar Metode Penelitian Sosial
4. Manusia dan Masyarakat Indonesia
5. Dasar Teori Sosial Kriminologi
6. Hukum Pidana
7. Teori Kriminologi Modern
Semester 3Semester 4
1. Pengantar Statistik Sosial
2. Pengantar Metode Data Kualitatif
3. Penologi
4. Anak dan Delinkuensi
5. Hukum Acara Pidana
6. Teori Kriminologi Posmodern dan Budaya
7. Pengendalian Sosial dan Kejahatan
1. Viktimologi
2. Strategi Pencegahan Kejahatan
3. Metode Penelitian Kriminologi Kuantitatif
4. Sosiologi Peradilan Pidana
5. Perlindungan Anak
6. Perempuan dan Keadilan
7. Kebijakan Kriminal8. HAM dalam Prespektif Kriminologi
Semester 5Semester 6
 Wajib:
1. Latihan Penelitian Aksi Kriminologi
2. Etnografi Kejahatan di Indonesia
3. Metode Penelitian Kriminologi Kualitatif
4. Sosiologi Hukum
5. Kejahatan White-collar

Pilihan:
1. Kejahatan Transnasional dan Globalisasi
2. Moralitas, Etika, dan Hukum Media
3. Kejahatan Lingkungan
4. Psikologi Kejahatan
5. Organisasi Kejahatan & Kejahatan Terorganisir
6. Kriminologi Forensik
7. Polisi dan Permolisian
8. Teror dan Terorisme
9. Sosiologi Kepenjaraan Indonesia
Wajib:1. Seminar Kriminologi
2. Kapita Selekta Kriminologi
Pilihan:
1. Media Baru dan Kejahatan
2. Manajemen Sekuriti
3. Kejahatan Kekerasan
4. Perdagangan dan Peredaran Gelap Narkotika
5. Kriminologi News-making
6. Konflik Sosial dan Kejahatan
7. Kejahatan Siber
8. Perdagangan Manusia
9. Kriminologi Visual
Semester 7
1. Magang Kriminologi
2. Seminar Kriminologi
3. Tugas Karya Akhir
4. Skripsi

Gimana? Sudah terpikat menjadi mahasiswa kriminologi? Jika kamu masih penasaran tentang seluk beluk jurusan kriminologi, kamu bisa baca semuanya di goKampus ya! Cari tahu di sini.

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *