Dalam bahasa Indonesia, “content creator” artinya adalah pembuat konten. Tapi ternyata profesi ini nggak segampang itu, guys. Kalau cuma bikin konten, rasanya setiap orang yang punya smartphone pasti bisa. Maka dari itu, tugas content creator bukan sekadar bikin konten saja loh.
Baca Juga: Berapa Gaji Seorang Content Creator? Menjanjikan Gak Sih?
Apa Saja Tugas Seorang Content Creator?
1. Memahami audience
Ini merupakan tugas penting bagi para pembuat konten. Seperti apa demografi target audience yang menjadi target? Hal-hal seperti apa yang menjadi kesukaan audience? Kebutuhan konten seperti apa? Sehingga, riset audience menjadi sangat penting untuk dilakukan secara berkala, karena audience sangat dinamis dan terus berubah sepanjang waktu.
2. Memiliki pengetahuan mendalam tentang produksi konten
Karena konten modern cenderung ke arah multimedia, tugas content creator adalah memiliki beberapa teknik/skill sekaligus, misalnya kemampuan fotografi, videografi, penyuntingan video, dan menulis copy.
Foto yang bagus bisa jadi konten menarik di Instagram. Kemampuan videografi dan menyunting video penting untuk kamu yang ingin bikin konten menarik di Youtube atau TikTok. Kemampuan menulis copy sangat penting karena tiap sosmed butuh caption dan naskah yang menarik.
3. Memahami cara menyebarkan konten secara efektif dan efisien
Percuma kamu bikin konten bagus kalau gak ada yang melihat. Setiap medium penayang konten atau sosmed punya algoritma dan cara yang berbeda untuk menaikkan sebuah konten, makanya hal ini harus dipelajari dengan baik oleh seorang content creator.
4. Punya kreativitas yang tinggi
Menjaga kreativitas agar tetap tinggi adalah salah satu tugas content creator. Gak bisa kalau kontenmu begitu-gitu saja, misalnya isi feed Instagram kamu cuma foto selfie yang angle-nya sama semua. Itu namanya kurang kreatif.
5. Mempelajari teknik digital marketing
Dalam era kekinian, dunia digital semakin menjadi bagian penting bagi masyarakat. Teknik pemasaran yang berlaku di dunia nyata, belum tentu bisa dijalankan di dunia maya. Nah, ini menjadi salah satu skill terpenting yang menjadi tugas content creator, yaitu mempelajari teknik pemasaran digital alias digital marketing. Dengan begitu, mereka bisa selalu siap menghadapi tantangan dalam dunia digital.
Itulah 5 tugas content creator yang harus kamu pelajari terus-menerus. Soalnya, dunia digital selalu berubah dan bergerak cepat. Kamu tertarik menjadi pembuat konten andal? Kamu bisa ikutan kelas online Dasar Digital Marketing bisa kamu klik di sini. Di kelas tersebut, kamu akan mempelajari strategi pemasaran sampai pengelolaan digital marketing.
Selain kelas tersebut, kamu bisa menambah ilmu dan upgrade skill di bidang lain ya! Ada 10 rekomendasi kelas bulan ini yang bisa kamu pilih di goKampus! Ada juga kelas yang bisa bikin kamu menjadi expert di bidangnya bersertifikasi dengan standar global yang memudahkanmu dalam merintis karier. Yuk, buruan pilih kelasnya, dari yang gratis hingga kelas eksekutif dengan klik di sini.