pengertian sejarah menurut para ahli
Tips Belajar

4 Pembagian Pengertian Sejarah Menurut Para Ahli

Pengertian sejarah menurut para ahli berbeda-beda. Hal ini terjadi karena setiap negara memiliki cerita dan peristiwanya masing-masing. Meski demikian, tetap ada sejumlah kesepakatan di antara para sejarawan mengenai sejarah. Apa saja kesepakatan tersebut? Kita bahas yuk. 

Para sejarawan di dunia pada dasarnya sepakat bahwa sejarah erat kaitannya dengan suatu peristiwa atau kejadian yang terjadi di masa lampau. Namun sejarah tidak tercipta begitu saja, melainkan ada campur tangan hasil buatan dan tulisan manusia. 

Selain itu, sejarawan juga sepakat sejarah punya peran besar dalam bidang ilmu pengetahuan dan perkembangan kehidupan manusia di masa depan. Dari sejarah, manusia jadi lebih mengerti tentang kejadian apa yang terjadi di masa lalu dan bagaimana harus menyikapinya. 

Nah, seperti pembahasan di awal, para sejarawan di dunia membagi sejarah ke dalam 4 ruang lingkup. Keempatnya meliputi sejarah sebagai peristiwa; sejarah sebagai ilmu; sejarah sebagai cerita; dan sejarah sebagai seni.

Baca Juga: Cara Mudah Memahami Pengertian Sejarah

4 Ruang Lingkup Sejarah Menurut Para Ahli

1. Sejarah Sebagai Peristiwa

Sejarah sebagai peristiwa merujuk pada kejadian yang sudah terjadi di masa lampau. Tapi gak semua peristiwa di masa lalu adalah sejarah ya, guys. Sebuah peristiwa baru bisa menjadi bagian dari sejarah kalau peristiwa tersebut bersifat penting, nyata, faktual, dan menyangkut hidup banyak orang. Selain itu, peristiwa tersebut juga hanya terjadi sekali pada masa lampau dan tidak bisa terulang kembali. 

Malah, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI mengatakan peristiwa dalam sejarah harus ada kajiannya secara mendalam dan berurutan dahulu. Mulai dari penyebab hingga akibat yang ditimbulkan, seluruhnya harus dijelaskan secara runtut. 

2. Sejarah Sebagai Ilmu

Sejarah sebagai ilmu artinya sejarah tersebut terbukti kebenarannya melalui metode ilmiah. Jadi, maksud sejarah di sini adalah yang bisa jelas kebenaran data dan faktanya. Namun, dasarnya sendiri tetap menggunakan pengetahuan di masa lampau. 

Sejarah sebagai ilmu ini bersifat empiris. Biasanya menggunakan teori-teori tertentu dalam proses kajiannya. Nah, sejarah sebagai ilmu bisa jadi sarana bagi masyarakat untuk menambah pengetahuan atau mempelajari berbagai hal di masa lampau. 

3. Sejarah Sebagai Kisah

Beda dengan peristiwa, sejarah sebagai kisah biasanya berhubungan dengan kehidupan sosial. Maksudnya adalah kisah yang sungguh terjadi di masa lampau.

Sama seperti lingkup lainnya, di sini kisah yang menjadi sejarah juga merupakan kisah yang bisa dipertangunggjawabkan kebenarannya. Artinya kisah sejarah tersebut harus sesuai dengan bukti-bukti dan fakta yang ada, walaupun dalam penyusunannya, ada penafsiran atau intepretasi yang mungkin saja berbeda-beda atau melahirkan sejumlah versi. Kamu sering kan dengar ada kisah sejarah yang berbeda versi antara satu daerah dengan daerah lainnya? 

4. Sejarah Sebagai Seni 

Pengertian sejarah menurut para ahli di sini dipandang sebagai proses pembelajaran kehidupan manusia di masa lampau. Adanya nilai keindahan dan rekreatif yang terkandung, menjadikan sebuah kisah sejarah sebagai seni. Pada dasarnya, sejarah sebagai seni melibatkan emosi dan imajinasi dari pembaca. Sehingga bisa membayangkan dan terbawa suasana terhadap kisah sejarah yang diceritakan. 

Beberapa ahli ada yang tidak memasukkan sejarah sebagai seni sebagai bagian dari ruang lingkup untuk menjelaskan pengertian sejarah. Namun bagi sebagian sejarawan, sejarah sebagai seni memiliki daya tarik tersendiri bagi manusia untuk mempelajari dan mengetahui sejarah dengan cara berbeda. 

Ciri utama dari sejarah sebagai seni ialah memerlukan imajinasi serta gaya bahasa yang menarik. Karena biasanya media tulisan menjadi sarana untuk penyampaian sejarah sebagai seni. Maka dari itu gaya bahasa menjadi hal penting dan ciri utama dari ruang lingkup sejarah ini. 

Nah itulah tadi pengertian sejarah menurut para ahli yang terbagi ke dalam 4 ruang lingkup. Berdasarkan pernyataan-pernyataan sejarawan tersebut, kesimpulannya adalah sejarah merupakan rekonstruksi peristiwa masa lalu yang benar-benar terjadi dan berisi segala kegiatan manusia. Rekonstruksi tersebut juga merupakan kesimpulan dari para sejarawan berdasarkan data-data yang telah teruji. 

Dalam bahasa Indonesia sendiri, sejarah merupakan hikayat, kisah, atau tambo yang bisa disimpulkan jadi peristiwa serta momen yang betul-betul dan berlangsung pada masa lampau. Selain itu, sejarah juga diartikan asal mula (keturunan) silsilah, terlebih untuk raja-raja yang memerintah. Semoga artikel ini bermanfaat ya.

Dapatkan topik-topik menarik lainnya di blog goKampus. Di sini kamu bisa menemukan berbagai artikel menarik untuk semua kebutuhan pendidikan, sertifikasi siap kerja, upgrade skill, dan masih banyak lagi. Soal upgrade skill, goKampus tempatnya! Apalagi goKampus lagi ada program GOGO. Apa itu? Program GOGO (Give One, Get One) dari goKampus, memberikan kamu kesempatan untuk upgrade skill, tambah ilmu, dan dapat sertifikat secara GRATIS.

Cara pakainya gampang banget! Pilih kelas di goKampus sesuai minat dan kebutuhanmu biar kamu makin expert. Kamu bisa mendapatkan +1 free voucher code pada setiap transaksi berhasil dari pengguna yang mendaftar menggunakan refferal id email kamu! Penasaran? Klik di sini untuk ikutan GOGO dari goKampus dan dapatkan course gratisnya!

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *