Biaya Kuliah President University – Memilih bergabung menjadi seorang mahasiswa merupakan impian bagi setiap siswa-siswi kelas 12 SMA, kenapa? Karena ada kebanggaan tersendiri mengabdi kepada almamater di universitas tertentu dan kamu gak perlu pakai seragam lagi deh saat mengikuti kelas. tapi , gimana ya rasanya bisa kuliah di salah satu kampus yang terbaik dan terkenal di Jakarta?
Nah, kamu bisa rasakan pengalamannya di President University. President University adalah salah satu kampus terbaik di Jakarta dan memiliki program pembelajaran standar internasional.
President University terkenal dengan banyak pelajar internasionalnya karena seluruh proses pembelajarannya menggunakan bahasa Inggris. Selain itu, PresUniv juga memiliki program Double Degree karena kurikulum yang digunakan adalah standar internasional sehingga kalau kamu menjadi lulusan mahasiswa PresUniv, kamu bisa memilih gelar sarjana atau Bachelor seperti lulusan luar negeri.
President University juga menjalin kerja sama pada bidang pendidikan, penelitian, pengabdian masyarakat, dan kegiatan pendukung lainnya dengan 59 perguruan tinggi dari 27 negara. Tidak berhenti di situ, ada lebih dari 50 perusahaan juga baik nasional maupun multinasional yang menjalin kerja sama dengan President University.
Mungkin kalau kamu mendengar tentang biaya kuliah President University pasti akan terkesan mahal kan? Tapi, tenang aja! President University ada menyediakan beasiswa untuk mahasiswa yang beruntung. Nah, sebelum kamu mencari informasi tentang apa saja jurusan kuliah yang ada di President University. Yuk cari informasi dulu tentang biaya kuliah President University tahun ajaran 2020/2021!
Fakultas/Program Studi | Uang Pangkal | Biaya Per-Semester | ||
---|---|---|---|---|
Terendah | Tertinggi | Terendah | Tertinggi | School of Business | Rp 9.000.000 | Rp 15.000.000 | Rp 8.000.000 | Rp 32.000.000 |
School of Computer Science | Rp 9.000.000 | Rp 15.000.000 | Rp 8.000.000 | Rp 32.000.000 |
School of Engineering | Rp 9.000.000 | Rp 15.000.000 | Rp 8.000.000 | Rp 32.000.000 |
School of Humanities | Rp 9.000.000 | Rp 15.000.000 | Rp 8.000.000 | Rp 32.000.000 |
Kuliah S1 – Professional (Kelas Malam) | |
Biaya Development Fees | Rp 2.500.000 |
Biaya Administrasi (termasuk jaket Almamater) dan Orientasi | Rp 2.500.000 |
Biaya Kuliah Pokok Semester | Rp 4.000.000 |
Biaya SKS/Semester | Rp 250.000/SKS |
Biaya Kuliah S1 – Executive (Kelas Weekend) | |
Biaya Development Fees | Rp 2.500.000 |
Biaya Administrasi (termasuk jaket Almamater) dan orientasi | Rp 2.500.000 |
Biaya Kuliah Pokok Semester | Rp 4.800.000 |
Biaya SKS/Semester | Rp 300.000/SKS |
Biaya kuliah tersebut sudah termasuk biaya kuliah semester, biaya ujian, biaya retake (apabila kamu gagal) dan mengambil kelas ulang sesuai jadwal dari bagian akademik, serta jaket almamater. Namun selain itu kamu masih harus mengetahui beban biaya lain selain biaya yang tertera di atas tadi. Cek rincian berikut ya:
Biaya rincian lainnya | |
Uang program Matrikulasi dan masa orientasi studi | Rp 5.000.000, dibayar 1 kali dimuka sebelum masuk perkuliahan |
Uang Pembangunan (Development Fees) | Rp 10.000.000, dibayar 1 kali dimuka sebelum masuk perkuliahan |
Rincian biaya asrama mahasiswa dari President University dibawah ini ya:
No | Tipe Asrama | Gender | Tipe Kamar | Harga |
---|---|---|---|---|
1. | Pria | Sharing room (2 orang dalam 1 kamar) | Rp 1.300.000/orang/bulan | |
Single Room(1 orang dalam 1 kamar) | Rp 1.800.000/orang/bulan | |||
2. | Elvis Tower | Pria | Sharing room (2 orang dalam 1 kamar) | Rp 1.800.000/orang/bulan |
3. | Wanita | Sharing room (2 orang dalam 1 kamar) | Rp 1.450.000/orang/bulan | |
Single Room(1 orang dalam 1 kamar) | Rp 2.900.000/orang/bulan |
Seluruh mahasiswa baru dari President University wajib tinggal selama satu tahun pertama di asrama mahasiswa president University tanpa terkecuali. Hal ini akan dimulai pada saat perpindahan pada awal semester pertama pada bulan Agustus ketika akan mengikuti Pre-University program, sehingga awalnya kamu akan diwajibkan untuk tinggal di asrama.
BEASISWA PRESIDENT UNIVERSITY
Jika kamu adalah seorang mahasiswa yang berprestasi secara akademik maupun non-akademik, kamu bisa loh melihat-lihat beasiswa di President University. Beasiswa di president University dilihat dari berdasarkan hasil tes seleksi atau ujian masuk. Ini adalah daftar rincian beasiswa yang bisa kamu cek:
Rincian Beasiswa | Biaya kuliah |
Beasiswa 1 : 100% | Beasiswa Penuh |
Beasiswa 2 : 80% | Rp 6.000.000/ semester |
Beasiswa 3 : 70% | Rp 9.000.000/semester |
Beasiswa 4: 60% | Rp 12.000.000/semester |
Beasiswa 5: 50% | Rp 15.000.000/semester |
Beasiswa 6: 40% | Rp 18.000.000/semester |
Beasiswa 7: 30% | Rp 21.000.000/semester |
Beasiswa 8 : 20% | Rp 24.000.000/ semester |
Untuk kamu yang ingin melihat jelas jenis dan informasi beasiswa yang ditawarkan oleh President University secara lebih detail. Cek tabel biaya kuliah President University dibawah ini ya:
Nama Beasiswa | Penjelasan | Besaran Beasiswa | Periode Pendaftaran |
---|---|---|---|
Merit Scholarship | 1. Khusus diberikan kepada calon mahasiswa yang memiliki prestasi secara akademis dan mau mengambil program S1 di President University. 2. Mahasiswa yang bersangkutan menyelesaikan pendidikan selama tiga setengah tahun dengan memenuhi standarisasi nilai penerimaan di President University minimal 2.50 | Rp 6.000.000 – Rp 30.000.000/ per- semester | Agustus 2019- Juli 2020 |
Bright Scholarship | Beasiswa ini diperuntukkan untuk calon mahasiswa yang memenuhi syarat dan ketentuan dengan nilai raport rata-rata nilai kelas X,XI,XII adalah minimal 75. | Rp 15.000.000 – Rp 30.000.000/per-semester | Agustus 2019 – Juli 2020 |
Sports & Arts Achievement Scholarship | Beasiswa ini akan diberikan kepada calon mahasiswa yang telah memenuhi syarat dan ketentuan berdasarkan prestasi di bidang olahraga dan seni. Mulai dari tingkat kota, provinsi, nasional, hingga internasional | Rp 18.000.000 – Rp 30.000.000/per-semester | Agustus 2019 – Juli 2020 |
Siblings Discount | Beasiswa ini akan diberikan kepada calon mahasiswa yang telah memenuhi syarat dan ketentuan berdasarkan prestasi di bidang olahraga dan seni. Mulai dari tingkat kota, provinsi, nasional, hingga internasional | Potongan Rp 1.000.000/biaya per-semester | Agustus 2019 – Juli 2020 |